SuaraKalbar.id - Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, putera Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil diterbangkan dari Bandara Zurich, Swiss pada Sabtu (11/6/2022).
Direktur Perlindungan WNI, Judha Nugaraha mengatakan jenazah Eril akan tiba pada Minggu (12/6/2022) pukul 15.45 WIB.
"Jenazah ananda Eril akan diterbangkan dalam satu flight dengan bapak Ridwan Kamil beserta keluarga," ujar Judha dalam jumpa pers secara virtual, dikutip dari suara.com Sabtu (11/6/2022).
Berdasarkan informasi yang diperoleh dari KBRI Bern, kata Judha, Ridwan Kamil didampingi pejabat KBRI Bern telah berada di Zurich Airport dan direncanakan akan take off pada pukul 10.10 waktu setempat atau pukul 15.10 menit waktu Indonesia.
Judha menuturkan, untuk selanjutnya jenazah Eril akan langsung dibawa menuju Bandung melalui jalur darat dari bandara Soekarno Hatta .
"Bapak Ridwan Kamil dan jenazah direncanakan tiba di bandara Soekarno Hatta pada hari Minggu tanggal 12 Juni tahun 2022 pukul 15.45 waktu Indonesia Barat. Selanjutnya jenazah akan langsung dibawa ke Bandung melalui jalan darat," katanya.
Ia pun berharap, proses pemulangan jenazah Eril ke tanah air berjalan dengan lancar.
" Kita doakan bersama kiranya proses kepulangan jenazah ananda Eril dapat berlangsung lancar hingga nanti proses pemakaman. Sekali lagi atas nama kementerian luar negeri, kami sampaikan duka cita kami yang mendalam," katanya.
Diketahui, jenazah Eril akan dimakamkan di pemakaman milik keluarga yang berada di Kecamatan Cimaung, Kabupaten Bandung pada Senin (13/6/2022) pagi.
Baca Juga: Makam Eril di Sebelah Masjid Al Mumtadz, Masjid Terbaik Didesain Ridwan Kamil
Pemakaman tersebut, berada di sebelah Masjid Al Mumtadz yang dirancang oleh sang ayah, Ridwan Kamil.
Berita Terkait
-
Makam Eril di Sebelah Masjid Al Mumtadz, Masjid Terbaik Didesain Ridwan Kamil
-
Jasad Eril Ditemukan, Ustaz Solmed Ungkap Hadis Mati Syahid karena Tenggelam
-
Ucap Terima kasih Kepada Geraldine, Ridwan Kamil: Ibu Kalau Ingin Berlibur ke Indonesia Tolong Kabari Saya
-
Ridwan Kamil Temui Guru yang Menemukan Jasad Eril, Sampaikan Rasa Terimakasih
-
Diterbangkan Bareng Ridwan Kamil dari Swiss, Jenazah Eril Tiba di Indonesia Minggu Sore
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
4 Pejabat KPU Karimun Ditetapkan Jadi Tersangka Korupsi Dana Hibah
-
Kepala Patung Soekarno di Indramayu Miring gegara Tertimpa Tenda
-
Pawai Cap Go Meh 2026 di Pontianak Digelar Setelah Salat Tarawih
-
BRI Perkokoh Kemitraan Strategis dengan SSMS untuk Tingkatkan Skala dan Keberlanjutan Industri Sawit
-
151 Penyandang Disabilitas Terima Paket Sembako dan Nutrisi