SuaraKalbar.id - Biasanya jalan raya akan diberi marka jalan yang membentuk garis membujur, garis melintang, garis serong serta lambang lainnya yang berfungsi untuk mengarahkan arus lalu lintas tanpa menghalangi pengendara saat berada dijalanan.
Namun, apa jadinya jika ditengah jalan berjejer tiang listrik yang malah bisa menghalangi pengendara terkhususnya kendaraan roda empat keatas? Mungkin itulah yang dirasakan warga Kubu Raya, Kalimantan Barat, saat melintasi jalan ini.
Sebuah jalan menuju Desa Tebang Kacang, Kubu Raya, belakangan ini tengah viral di sosial media warga kota Kubu Raya dan Pontianak usai videonya diunggah oleh sebuah akun di sosial media Instagram.
Lewat akun @pontianakmediaofficial, terlihat pemilik akun mengunggah rekaan video jalan tersebut yang memperlihatkan sebuah tiang listrik tampak berdiri kokoh ditengah jalan.
Baca Juga: Ngakak! Mata Wanita Mendadak Hitam Naik Sepeda Motor, Ternyata Gegara Ini
Ternyata, tak hanya satu, setelah melintasi tiang listrik tersebut, dari beberapa jarak ia melintas terlihat pula jajaran tiang listrik lain yang juga berlokasi sama dan persis berdiri ditengah jalan pula seolah terlihat sebagai pembatas jalan.
Selain itu, jalanan tersebut tampaknya tak begitu luas apalagi ditambah letak tiang listrik di tengah jalan yang kelihatan akan menyulitkan pengguna kendaraan roda empat keatas.
Dalam video tersebut, pengendara yang menaiki motor sekaligus merekam jalanan tersebut, tampak bingung dan menanyakan tujuan dari pembangunan jalan yang berkonsep demikian.
"Konsepnya gimana ya?" Tanya perekam video.
Unggahan itu lantas menarik perhatian publik lainnya, banyak netizen juga tampak bingung dengan konsep jalan tersebut dan akhinya menebak dengan berbagai guyonan.
Baca Juga: Siapa Ibu Guru Sri Rahayu yang Mendadak Viral Karena Kisah Mantan Muridnya
"Jadi rencananya jalan ini nih di proyeksikan untuk menyaring masyarakat sekitar yang handal dalam mengemudikan motor secara zig-zag nantinya akan disaring beberapa masyarakat untuk dijadikan atlet motor zig-zag, makanya dibuat rintangan macam itu," tulis netizen."ini namanya pembatas jalan bia tiang listrik ya ges ya," ketik netizen.
"oh... inu nih jalan biar gak meleng-meleng,, fokus aja kedepan," tawa netizen.
Kontributor: Maria
Berita Terkait
-
Nissa Sabyan dan Ayus Menikah dengan Mahar 200 Ribu, Video Lawas 'Gelay' Viral Lagi
-
Berhubungan Erat di Masa Lalu, Ini Bukti Kedekatan Anies dan Pramono Anung
-
Rumah Rp 25 Juta Ini Menarik Perhatian Joko Anwar, Siap Berantem Sama Netizen
-
Viral Pengasuh Anak Diduga Lakukan Tindakan Asusila, Cium dan Susui Anak Majikan Tanpa lzin
-
Tanggapi Ucapan Seksis Ridwan Kamil Soal Janda, Susi Pudjiastuti: Saya Happy-happy Aja
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Kasus Korupsi BP2TD Mempawah Terus Berjalan, Polda Kalbar Pastikan Tidak Mandek
-
2 Kios di Sungai Kakap Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik
-
Ibu di Sambas Diduga Membunuh Bayi Baru Lahir, Kasus Terbongkar di Puskesmas
-
Bocah 6 Tahun Ditemukan Tewas di Parit Kubu Raya, Diduga Tenggelam Karena Tidak Bisa Berenang
-
Jual Pacar via MiChat, Pria di Singkawang Ditangkap Polisi