SuaraKalbar.id - Penyanyi melayu Iyeth Bustami akan kembali terjun ke dunia politik meski sudah pernah dua kali kalah dalam pemilihan umum (pemilu).
Pada Pemilu 2024, Iyeth Bustami rencananya akan maju sebagai calon anggota legislatif tingkat DPR RI dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
"Siap maju pantang mundur, sudah dua kali kalah. Caleg dari Dapil Riau, PKB. Saya tidak ada kapok," kata Iyeth Bustami, Sabtu malam.
Sebelumnya, Pedangdut Iyeth Bustami sempat mengalami kekalahan saat terjun dalam Pilkada Bengkalis Tahun 2020 di mana dirinya berpasangan dengan Kaderismanto.
Iyeth menilai perkembangan politik saat ini dengan dulu atau saat dirinya berlaga di Pilkada Bengkalis 2022 hampir sama.
"Masyarakatnya juga masih sama, masyarakat sekarang enggak mau dibuat janji-janji. Kita janji-janji tahu-tahu tidak terpenuhi. Itu sudah berpuluh-puluh tahun terjadi seperti itu, dari dulu," kata dia.
Dia mengaku sudah menyiapkan strategi khusus untuk berlaga di Pemilu Legislatif Tahun 2024.
Strategi tersebut, kata Iyeth, ialah dirinya tidak akan terlalu banyak mengumbar janji kepada konstituennya.
Bahkan, lanjut Iyeth, dirinya akan lebih banyak menghibur konstituennya dengan bakatnya sebagai penyanyi.
"Sesuai kapasitas saya sebagai seniman, saya akan lebih banyak nyanyi, karena yang sudah-sudah seperti itu, ketika saya datang ke sana, suruh nyanyi. Banyak ngomong suruh setop. Nyanyi saja Kak Iyeth," kata dia.
Dirinya juga akan bersikap lebih legowo dengan hasil pada Pemilu Legislatif 2024.
"Kalau mereka mau pilih saya, itu alhamdulillah, kalau enggak mau, itu berarti bukan rezeki saya. Karena kadang-kadang saya sudah siapkan konsep begini, begitu. Tahu-tahu masyarakatnya minta Kak Iyeth nyanyi saja," kata dia. (Antara)
Baca Juga: Kalah di Pilkada Bengkalis, Iyeth Bustami Bakal Maju Calonkan DPR RI: Saya Tidak Kapok
Berita Terkait
-
Kalah di Pilkada Bengkalis, Iyeth Bustami Bakal Maju Calonkan DPR RI: Saya Tidak Kapok
-
Pengamat Politik: Elektabilitas Prabowo, Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo Bersaing Ketat
-
Teratas di Survei Pilpres 2024, Ganjar: Aku Tak Ngurusi Brambang Karo Lombok Wae
-
Puan dan AHY Dianggap Bisa Jadi Agen Perubahan Sudahi Dendam Politik PDIP dan Demokrat
-
Moeldoko Bantah Instruksi Jokowi Batalkan Pencabutan Izin Ponpes Shiddiqiyyah Sarat Kepentingan Politik
Terpopuler
- Yamaha Scorpio Z Terlahir Kembali: Harga Mulai Rp30 Juta, Mesin Seirit Supra X 125
- Pengamat Bola Internasional Blak-blakan Kualitas Mees Hilgers di Belanda: Bek Bagus tapi Dia...
- 5 Rekomendasi Sunscreen untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Kulit Tetap Sehat dan Terlindungi
- 7 HP Murah Rp1 Jutaan Terbaik 2025: Baterai Awet RAM Besar, Kamera Profesional
- Bukan PKH dan BPNT Tahap 2, Ini Daftar 3 Bansos Cair 26 Mei 2025!
Pilihan
-
Google News Showcase Resmi Resmi Hadir di Indonesia
-
9 Rekomendasi HP Rp 3 Jutaan Layar AMOLED Terbaik Mei 2025, Terang di Bawah Terik Matahari
-
Ray Dalio Diisukan Mundur dari Danantara, Ekonom Bocorkan Ada Masalah Serius
-
PT Timah Lemah Lawan Tambang Ilegal, BPK Cium Kerugian Negara Rp 33,49 Triliun
-
Pegawai Bank Indonesia Tewas Bunuh Diri, Intip Besaran Gaji yang Diterima
Terkini
-
BPBD Kalbar Tetapkan Status Siaga Darurat Karhutla di 3 Kabupaten Rawan
-
Investasi Emas Modal Rp 5 Ribu, Begini Cara Buka Tabungan di Pegadaian dan Tokopedia!
-
Aston Pontianak Gelar Pelatihan APAR dan Hydrant Guna Tingkatkan Keselamatan Kerja Karyawan
-
MK Tegaskan Sekolah Swasta Tertentu Boleh Pungut Biaya, Asal Sesuai Kriteria Ini!
-
Harga Emas Antam Turun Drastis, Simak Rincian dan Implikasi Pajaknya di Sini!