Scroll untuk membaca artikel
Bella
Kamis, 22 September 2022 | 07:30 WIB
Daftar Polisi yang Temani Ferdy Sambo Dipecat [Suara.com/Alfian Winanto]

SuaraKalbar.id - Netizen digegerkan dengan munculnya unggahan video di Facebook yang mengklaim Najwa Shihab mengunjungi sel tahanan Ferdy Sambo.

Video yang diunggah Pada 15 September 2022 tersebut mengklaim Najwa Shihab hanya menemui ruangan kosong dalam kunjungannya tersebut.

Dengan cepat, unggahan itu pun viral, disukai lebih dari 31 ribu pengguna lain Facebook, dan dibagikan ulang hingga lebih dari dua ribu kali.

Berikut adalah narasi pada unggahan tersebut:

Baca Juga: Bikin Konten 'Kejaksaan Sarang Mafia' Kejari Laporkan Alvin Lim Terkait Penghinaan ke Polres Metro Depok

"Sid4k S3l T4h4n4n Ferdy Mbak Nana Hanya Temui Ruangan Kosong."

Lantas, benarkah sel tahanan Ferdy Sambo kosong saat dikunjungi Najwa Shihab?

Penjelasan:

Video diklaim tentang kunjungan Najwa Shihab ke sel tersangka pada kasus pembunuhan terhadap Brigadir Yosua Hutabarat, atau Brigadir J di Facebook itu justru tidak menampilkan kunjungan Najwa ke lokasi penahanan Ferdy Sambo.

Video itu berisi cuplikan konten di akun resmi Najwa Shihab di YouTube pada 17 Agustus. Konten video berdurasi 55 menit, 26 detik itu menampilkan selebritas lain yaitu Jovial dan Andovi yang sebelumnya populer sebagai "YouTuber Indonesia."

Baca Juga: Aksi Perundungan Anak Difabel Viral, Polres Cirebon Amankan Tiga Terduga Pelaku

Dalam unggahan video itu, Najwa banyak memberikan pernyataan tentang kasus yang menyeret mantan Kadiv Propam Polri Ferdy Sambo dan bagaimana intrik pada kasus dengan korban yang merupakan asisten pribadi Ferdy.

Tidak terdapat satupun pernyataan atau penjelasan dari unggahan di Facebook yang menjelaskan atau menampilkan bahwa Najwa mengunjungi sel tahanan Ferdy Sambo.

Sehingga dapat disimpulkan unggahan facebook yang mengklaim Najwa Shihab mengunjungi sel Ferdy Sambo dan hanya menemui ruangan kosong adalah hoaks.

Sebagaimana diketahui, Ferdy Sambo ditahan di Rutan Mako Brimob Kelapa Dua, Depok sejak 10 Agustus 2022 setelah ditetapkan sebagai tersangka pada kasus pembunuhan berencana terhadap Nofriansyah Yosua Hutabarat.

Klaim: Sel tahanan Ferdy Sambo kosong saat dikunjungi Najwa Shihab
Rating: Hoaks/Salah

Antara

Load More