SuaraKalbar.id - Sebuah kafe yang berada di Jalan Letjen Suprapto, Kelurahan Langkai, Kecamatan Jekan Raya, Palangka Raya, Kalimantan Tengah, hangus terbakar.
Seorang saksi mata mengatakan bahwa kuat dugaan api penyebab kebakaran tersebut pertama kali muncul dan terlihat setelah terdengar ada suara ledakan dari atap bagian belakang bangunan kafe.
Peristiwa itu membuat korban selaku pemilik kafe bernama Saiful (40) mengaku mengalami kerugian materiil sekitar Rp600 juta.
Meski begitu, beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa yang menghanguskan bangunan kafe tersebut.
Baca Juga: Kronologi Kapal Pengangkut Pupuk Terbakar di Pelabuhan CIlegon, Api Diduga Berasal dari Mesin
Terkait kebakaran tersebut, saat ini Kepolisian Sektor (Polsek) Pahandut, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah sedang melakukan penyelidikan.
"Untuk saat ini kami masih melakukan upaya penyelidikan guna mengetahui penyebab pasti terjadinya kebakaran pada Kafe Garasi Klasik Kopi itu," kata Kepala Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) I Polsek Pahandut Aiptu Rahmawan, di Palangka Raya, Minggu (30/10/2022).
Menurutnya, pada dini hari itu pihaknya menerima laporan dari masyarakat terjadi kebakaran di kawasan Jalan Letjen Suprapto.
Saat itu juga personel Polsek Pahandut langsung meluncur ke tempat kejadian sekitar pukul 02.00 WIB untuk membantu upaya pemadaman dan evakuasi bersama anggota pemadam kebakaran (damkar) lainnya dan warga setempat.
"Sekitar 30 menit api yang menghanguskan bangunan berukuran 10x15 meter itu berhasil dipadamkan, setelah dibantu dari berbagai lini agar tidak merembet ke bangunan lainnya," katanya. (Antara)
Baca Juga: Rumah Penjaga Kuburan di Sukabumi Hangus Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik
Berita Terkait
-
Publik Lebih Percaya Pemadam Kebakaran, Pramono Anung: Suami Istri Berantem? Damkar
-
Kisah Sugianto: Pekerja Migran Indonesia Jadi Pahlawan di Korea Selatan!
-
Bakamla Evakuasi 12 ABK Kapal Motor Mutiara Ferindo 2 yang Terbakar di Perairan Banten
-
Apa Itu Visa F-2? Hadiah Sugianto, WNI Jadi Penyelamat saat Kebakaran Hutan di Korea Selatan
-
Kisah Heroik Sugianto, WNI yang Jadi 'Pahlawan' dalam Tragedi Kebakaran Korea Selatan
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
DANA Kaget Spesial Hari Ini: Klaim Saldo Gratis Langsung Masuk Dompetmu!
-
Saldo DANA Gratis Masih Tersedia! Segera Klaim Melalui Dana Kaget Hari Ini
-
Raih Euromoney Private Banking Awards 2025, BRI Terapkan Strategi Investasi Adaptif
-
Ibu Tiri Divonis 20 Tahun Penjara Atas Kematian Nizam: Keluarga Kecewa!
-
Berdayakan Kaum Perempuan, Klasterkuhidupku BRI Tenun Ulos Ini Berjaya Sampai California