SuaraKalbar.id - Seekor buaya kembali membuat heboh usai ditemukan dalam keadaan mati masuk ke dalam pukat jaring milik warga Wajok, Kecamatan Jongkat, Kabupaten Mempawah, Kalimantan Barat, pada Senin (11/09) pagi
Dalam unggahan yang dibagikan oleh akun Instagram @dailyptk, terlihat buaya yang disebutkan berukuran lebih dari 2 meter tersebut tampak telah dinaikan ke daratan dengan posisi terbaring kaku tersangkut pada pukat udang.
Tidak diketahui secara pasti penyebab kematian buaya tersebut, namun diduga predator yang hidup di muara tersebut mati setelah masuk ke dalam pukat udang milik nelayan.
"Berapa meter ini, ada 2 meter ya? Lebih? Ini kena pukat jaring udah ya?" Tanya pria yang merekam video ke sejumlah nelayan yang ada di lokasi tersebut.
Baca Juga: BREAKING NEWS: Mayat Pria Ditemukan Tergeletak di Atas Meja Kios Pasar Puring
Para nelayan terdengar mengiyakan seluruh pertanyaan tersebut sambil berusaha melepas pukat yang masih melekat pada sang buaya.
Unggahan tersebut lantas viral dan menarik banyak perhatian publik, ada netizen yang tampak meminta sejumlah warga di lokasi sekitar untuk terus waspada namun tak sedikit pula yang melemparkan candaan dengan menyebutkan buaya tersebut pura-pura mati.
"Untuk selalu berhati-hati untuk yang beraktifitas di sungai," tulis @sya****
"Baek gak (awas) pura-pura mati wkwkwk," tulis @raf****
"Liat-liat dulu min, awas ngeprank dia tu," tulis @mha****
Baca Juga: Viral Ayam Geprek Topping Kecoa, Netizen Kecam Pengunggah Video
Kontributor : Maria
Berita Terkait
-
Jadwal Buka Puasa Pontianak dan Sunah-Sunah Berbuka Puasa
-
Praperadilan Kandas, KPK Didesak Gerak Cepat Limpahkan Perkara Hasto ke Pengadilan
-
Jerome Polin Bantu Siswa yang Tak Bisa Ikut SNBP di Kalbar Tuai Pro Kontra
-
Guru Lalai Input Data, 113 Siswa SMA di Kalbar Gagal SNBP 2025!
-
Sering Jadi Andalan dalam Perawatan Kulit, Ini Manfaat Aloe Vera yang Perlu Diketahui
Terpopuler
- Mudik Lebaran Berujung Petaka, Honda BR-V Terbakar Gara-Gara Ulang Iseng Bocah
- Persija Jakarta: Kalau Transfer Fee Oke, Rizky Ridho Mau Ya Silahkan
- 3 Pemain Liga Inggris yang Bisa Dinaturalisasi Timnas Indonesia untuk Lawan China dan Jepang
- Pemain Kelahiran Jakarta Ini Musim Depan Jadi Lawan Kevin Diks di Bundesliga?
- Infinix Hot 50 vs Redmi 13: Sama-sama Sejutaan Tapi Beda Performa Begini
Pilihan
-
Mees Hilgers Dituduh Pura-pura Cedera, Pengamat Pasang Badan
-
Anthony Elanga, Sang Mantan Hancurkan Manchester United
-
BREAKING NEWS! Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025
-
Terungkap! MisteriHilangnya Oksigen di Stadion GBK Saat Timnas Indonesia vs Bahrain
-
Tolak Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Ini Bakal Setim dengan Cristiano Ronaldo
Terkini
-
10 Wisata di Kalimantan Barat yang Cocok Dikunjungi Saat Libur Lebaran
-
Detik-Detik Perkelahian Maut di Sungai Rengas yang Membuat Pemuda 24 Tahun Meregang Nyawa
-
Tips Menjaga Konsistensi Ibadah Setelah Ramadan dan Pentingnya Puasa Syawal
-
BRImo Hadirkan Kemudahan Transaksi Digital Sepanjang Libur Lebaran 2025
-
Komitmen Perluas Inklusi Keuangan, 1 Juta AgenBRILink BRI Siap Tangani Transaksi dan Pembayaran