SuaraKalbar.id - Ketua DPRD Sintang, Florensius Ronny, diteriaki 'Pembohong' saat hadiri Aksi Bantai Kampong Seberang yang berlokasi di Kampong Seberang, Kabupaten Sintang, Kalimantan Barat pada Sabtu (28/10/23).
Sebelumnya diketahui ratusan warga Kampong Seberang menjalankan aksi unjuk rasa dengan memblokade jalan karena pemerintah yang diduga tak kunjung memperbaiki jalan dan jembatan yang rusak.
Dalam unggahan yang dibagikan oleh akun Instagram @sintang.informasi, terlihat warga beramai-ramai tampak memblokade jalan menuju Keraton Sintang dan jalan menuju Ketungau.
"Suasana aksi damai jilid 2 (blokade jalan) oleh Solidaritas Warga Kampong Seberang (kel Mekar Jaya, KKI, Menteng, Ulak Jaya, dan KKU)," tulis keterangan dalam unggahan tersebut.
Baca Juga: Kawal Aspirasi Warga BMW, DPRD Sidak Lokasi dan Panggil Pihak Pengembang dan Dinas Terkait
Warga tampak beramai-ramai melakukan aksi unjuk rasa dengan melayangkan berbagai tuntutan. Satu diantaranya terkait perbaikan jalan dan jembatan yang dinilai sudah rusak parah.
Bahkan pada unggahan lainnya oleh akun tersebut, terekam jelas warga beramai-ramai menyoraki Ketua DPRD Sintang, Florensius Ronny, dengan sebutan pembohong.
"Pembohong, pembohong, pembohong!" sorak para warga saat Ronny melewati rombongan warga yang tengah unjuk rasa.
Tak memberikan tanggapan apapun soal sorakan warga tersebut, Ronny terlihat hanya bisa melempar senyuman ke warga sambil terus berjalan pergi.
Tuntutan yang dilayangkan para warga tersebut lantas viral dan menarik banyak perhatian publik, tak sedikit netizen terlihat mendukung aksi para warga tersebut.
Baca Juga: Syifa Hadju Ikut Demo Turun ke Jalan Membela Palestina, Tuai Sanjungan: Kayak Bella Hadid
"Tuntutan yang sangat wajar dan layak di perjuangkan, warisan tertua di Sintang yang terabaikan.. tuntaskan sampai berhasil," tulis @aam**
"Memang harus kompak kalau mau jalan bagus," tulis @tho**
"salut, sepertinya kita harus begini turun kejalan," tulis @suc**
Kontributor : Maria
Berita Terkait
-
Kompak Geruduk Istana, Ini Sederet Tuntutan Massa Pendemo Perempuan ke Prabowo
-
Potret Aksi Tuntut Penghentian Proyek Energi Fosil di Indonesia
-
Aksi Tolak Transmigrasi di Nabire Diadang Aparat, Satu Demonstran Luka Kena Peluru Karet
-
Massa FRPAT Gelar Aksi Tolak Transmigrasi: Papua Bukan Tanah Kosong!
-
Demo di Kemnaker, Buruh Minta Permenaker Baru Soal Upah Sesuai Putusan MK
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Kecelakaan Tragis di Jalan Trans Kalimantan: Seorang Pengendara Motor Tewas di Tempat
-
Aston Pontianak Ajak Masyarakat Meriahkan Pilkada Serentak dengan Promo Menarik dan Tantangan Kreatif
-
Banjir Kembali Rendam Desa Darit Landak, Ketinggian Air Capai 80 Centimeter
-
Ngeri! Ngaku Lihat Pria Lain di Kamar Istri, Suami di Kalbar Ngamuk Bacok 3 Orang
-
Dirut BRI Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities