SuaraKalbar.id - Seorang pria berinisial AS (51), binaan Lapas Kelas II A Pontianak, Kalimantan Barat, dikabarkan melarikan diri pada Rabu (24/01/2024) sekitar pukul 09.00-12.00 WIB.
Menurut Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat, Hernowo Sugiastanto, AS diduga kabur saat sedang ada kegiatan pengecekan apel pemindahan regu saat pagi ke siang hari.
“Saat pengecekan, AS tidak terdeteksi di kamarnya di C3,” kata Hernowo saat ditemui SuaraKalbar.Id, Kamis (25/01/24).
Sebelumnya, AS sendiri diketahui merupakan narapidana dengan kasus kekerasan seksual terhadap anak yang mendapatkan hukuman 8 tahun penjara.
Baca Juga: Tega! Motor Kurir Dibawa Kabur Maling, Saat Antar Paket di Pontianak
Sempat menjadi tahanan di Rutan Mempawah, pada bulan Oktober 2023 AS lantas dipindahkan ke Lapas Kelas II A Pontianak dengan sisa pidana 6 tahun, 6 bulan, 11 hari.
AS diduga kabur dari lubang atap kamar mandi umum yang berada di blok A saat ia sedang merawat temannya yang sakit.
Hernowo menerangkan, Kalapas kini telah membentuk tim pencarian yang terdiri dari KPLP dengan dibantu oleh bidang lain, serta berkoordinasi dengan pihak kepolisian.
“Meskipun hingga saat ini belum ditemukan, upaya pencarian terus dilakukan sesuai informasi dari keluarga dan warga binaan,” ujarnya.
Hernowo menegaskan nantinya sanksi tetap akan diberlakukan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang melanggar aturan, dan keputusan akhir akan diambil oleh Kalapas.
Baca Juga: Kepala Sekolah SMP Pontianak Buka Suara Soal Siswa Dituding Edarkan Narkoba
“Melarikan diri dianggap sebagai pelanggaran serius, yang dapat mengakibatkan ketidakberlakuan remisi dan program asimilasi bagi yang bersangkutan,” pungkasnya.
Berita Terkait
-
PRISON BREAK! Bongkar Tembok Pakai Sendok, 7 Napi Lapas Sorong Kabur
-
Pengamanan Ketat Tetap Dilakukan saat Kunjungan Keluarga Warga Binaan di Lapas Cipinang
-
Jadwal Buka Puasa Pontianak dan Sunah-Sunah Berbuka Puasa
-
Geger Napi Lapas Kutacane Kabur, Legislator PKB: Pasti Karena Over Capacity, Pemerintah Harus Evaluasi
-
Napi Kabur Massal di Lapas Kutacane: Bilik Asmara dan Jatah Makan Jadi Pemicu?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
DANA Kaget Spesial Hari Ini: Klaim Saldo Gratis Langsung Masuk Dompetmu!
-
Saldo DANA Gratis Masih Tersedia! Segera Klaim Melalui Dana Kaget Hari Ini
-
Raih Euromoney Private Banking Awards 2025, BRI Terapkan Strategi Investasi Adaptif
-
Ibu Tiri Divonis 20 Tahun Penjara Atas Kematian Nizam: Keluarga Kecewa!
-
Berdayakan Kaum Perempuan, Klasterkuhidupku BRI Tenun Ulos Ini Berjaya Sampai California