SuaraKalbar.id - Seorang tukang parkir liar viral di sosial media usai videonya beredar di sosial media X pada Jum'at (19/04/2024) sore.
Lewat unggahan yang dibagikan akun @pai_C1, kejadian tersebut diketahui berlokasi di salah satu minimarket Alfamart yang berada di Jalan Pancasila, Pontianak, Kalimantan Barat.
Dalam rekaman yang dibagikan, terlihat seorang tukang parkir tak terima dirinya ditegur oleh karyawan minimarket tersebut hingga terus-terusan memberikan ledekan.
Menurut keterangan dalam unggahan itu, tukang parkir tersebut ditegur karena kerap memungut biaya parkir dari para pelanggan padahal sudah terdapat plang bebas parkir.
Baca Juga: Prof Garuda Wiko Angkat Bicara soal Dugaan Joki Mahasiswa di Untan Pontianak
"Mas baju oren karyawan Alfama*t Pancasila menegur seseorang juru parkir liar yang memungut parkir di Alfama*t, padahal ada tulisan PARKIR GRATIS," tulis keterangan dalam unggahan tersebut.
Terlihat mencoba memancing amarah karyawan minimarket, tukang parkir tersebut terus-terusan berteriak tak jelas dan meledek.
"Juru parkir malah nyolot.. galakan dia," tambah keterangan tersebut.
Selain itu, tukang parkir tersebut beberapa kali terdengar berteriak dan berharap dirinya dipukul oleh karyawan Alfamart bahkan sempat terlihat mencoba mendorong karyawan tersebut ke arah jalan raya.
"Takpapa beri! Pukul! Pukul!" ledek tukang parkir tersebut.
Baca Juga: Vape Store Terdekat di Pontianak, Lengkap dengan Alamat dan Jam Buka
Untungnya, karyawan tersebut terlihat mampu mengontrol diri dan sama sekali tak membalas ledekan tukang parkir tersebut dengan pukulan.
Berita Terkait
-
Katalog Promo JSM Alfamart Spesial Ramadhan 28 Februari-3 Maret 2025, Sirup Marjan Rp 9.900
-
Mentari Mart, Kolaborasi Alfamart dan PP Muhammadiyah untuk Kembangkan Ekonomi Umat
-
Katalog Promo JSM Alfamart, Indomaret, dan Superindo Terbaru Minggu Ini, Banyak Diskon!
-
Kolaborasi Nyata Jaga Lingkungan, Alfamart dan Noovoleum Siap Jaga Bumi
-
Katalog Promo JSM Indomaret dan Alfamart: Cokelat Murah Meriah untuk Hari Valentine!
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
Dompet Aman, Perut Kenyang: 7 Rekomendasi Bukber Hemat di Jogja
-
Steve Saerang: Revolusi AI Setara Penemuan Mesin Uap!
-
Prediksi Nomor Punggung Pemain Timnas Indonesia: Emil Audero-Ole Romeny Saling Sikut?
-
Naturalisasi Emil Audero Cs Dapat Kritik Pedas, Erick Thohir Disebut Absurd
-
Cetak Sejarah, Yokohama Marinos Bangga Sandy Walsh Dipanggil ke Timnas Indonesia
Terkini
-
Tugu Khatulistiwa Pontianak Muncul di Promosi Squid Game Season 3
-
Jadwal Imsak dan Salat di Pontianak, Kamis 13 Maret 2025
-
Pemerintah Kubu Raya Pastikan Pemberian THR, Termasuk untuk Ojek Online dan Kurir
-
Pengepul Bensin Diduga Lalai, 2 Kios dan Gerobak di Pontianak Ludes Terbakar!
-
Viral Video Penumpang Citilink Pontianak-Surabaya Melahirkan di Pesawat