SuaraKalbar.id - Viral seorang warga ditipu sebesar Rp 15 juta demi mendapatkan pekerjaan diduga di salah satu rumah sakit yang berlokasi di Pontianak, Kalimantan Barat.
Kabar tersebut beredar di sosial media usai diunggah oleh akun Instagram @pontianak_infomedia pada Jumat (10/05/2024).
Dalam unggahan yang dibagikan akun tersebut, pelapor sekaligus korban menyebutkan kejadian bermula dari dirinya yang meminta pekerjaan kepada seorang pekerja rumah sakit.
"Saya kan dulu minta carikan kerja min sama orang di RS (rumah sakit), disuruhlah kan bayar Rp 15 juta sama dia," ujarnya.
Baca Juga: Kecelakaan Maut di Sekadau Merenggut Nyawa 2 Orang
Usai membayar sejumlah uang, korban tak kunjung mendapatkan pekerjaan yang ditawarkan oleh pelaku.
"Udah saya bayar malah saya gak dapat kerjaan nih min, terus dibilang uang saya mau diganti," jelasnya.
Sayangnya, hingga dua tahun sejak kejadian tersebut uang milik korban tak pernah dikembalikan oleh pelaku.
"Bilang tanahnya belum lakulah inilah, itulah semua alasan dia tuh," tambahnya.
Tak mendapatkan kejelasan mengenai dana miliknya, korban diketahui sempat menghubungi para saudara pelaku namun menerima perlakuan yang tak menyenangkan.
Baca Juga: Masyarakat Pontianak Diimbau Waspada Penipuan Mengatasnamakan PJ Wali Kota Ani Sofian
"Adeknya bilang ih urus sendirilah katanya. Adeknya satu lagi jurusan FISIP laki-laki kalo saya WA tuh, malah mau memperlakukan saya katanya kalo ditagih uangnya," jelas korban.
Unggahan tersebut lantas viral di media sosial, tak sedikit netizen yang berbalik menyindir korban karena dinilai menggunakan cara yang salah dalam mencari pekerjaan.
"Maaf nih sebelumnya, kau spill kayak gitu gak merasa bersalah juga kah? Kau nyari kerja aja pake sogok," ketik netizen.
"Bapak aku paling marah kalo anaknya bahas mau masok kerje nyogok tuh wkwk tapi memang ada kok orgtue/keluarge yg rela keluar uang byk demi jabatan seorang anak hehe waktu itu aku pas ngjob, dengarkan curhat random ibu-ibu dah bayar-bayar tapi anaknya gak lolos. Tanah dah tejual, anak tak jadi apa," ketik netizen.
"kau pun bodoh, duit 15 juta tu daripada kau cari kerje bagus kau buka usaha kecil kecilan, ini kerje nak nyari duit ke nak ape? duit nye dah ada malah kau kasikkan orang," tulis netizen.
Berita Terkait
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
-
Keluhkan Menu Makan Siang Gratis, Siswa SMA Mendadak Bikin Video Permintaan Maaf: Aneh Ya..
-
Segini Harga Boneka Upset Duck yang Dipamerkan Irish Bella dan Dua Anak Sambungnya
-
Viral Bocah SD Rela Tak Santap Menu Makan Siang Gratis Demi Ibunya, Alasan di Baliknya Bikin Mewek
-
Keaslian Jersey-nya Viral Dipertanyakan, Selebgram Ini Beri Balasan Menohok
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Dirut BRI Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities
-
Polda Kalbar Perketat Pengawasan Politik Uang Jelang Pilkada Serentak 2024
-
Golkar Kalbar Gelar Sayembara Tangkap Pelaku Politik Uang di Pilgub 2024
-
Kebakaran Hebat Melanda Pasar Melati di Kubu Raya, 8 Kios Hangus Terbakar
-
Kenapa Samsung S24 Ultra Mahal?