Scroll untuk membaca artikel
Bella
Senin, 08 Juli 2024 | 17:00 WIB
Lasarus saat terjebak macet di Sanggau. (Suara.com/tangkapan layar)

SuaraKalbar.id - Viral video Ketua Komisi V DPR RI Lasarus yang kecewa dan marah akibat terjebak macet selama berjam-jam di Jalan Ruas Semuntai, Sekadau, Kalimantan Barat pada Minggu (07/07/2024) pagi. Adapun kemacetan itu sendiri diketahui akibat adanya perbaikan jalan.

Lewat unggahan yang dibagikan oleh akun @sekadau.informasi, terlihat Bakal Calon Gubernur Kalbar tersebut tampak turun dari mobilnya sambil menelpon petugas pelaksana Pembangunan Jalan Nasional tersebut.

"Kalau saya rasa ini gak akan ada solusi. Tolong ini rapikan dulu agar siang rapi. Ini gak bisa, yang jaga dan ngawas gak ada. Orang dibiarkan begini. Gimana kerja begini?" kesal Lasarus.

Sambil memperhatikan sekitar, terlihat Lasarus berjalan di antara mobil-mobil yang terjebak kemacetan hingga tak bergerak dari kedua arahnya.

Baca Juga: Hilang Harga Diri, Mobil Pajero Sport di Kalimantan Dipakai untuk Angkut Rumput!

Lasarus menilai pengerjaan dari proyek perbaikan jalan tersebut telah salah dilakukan apalagi diduga tak ada petugas yang mengatur arus lalu lintas.

Akibat kejadian tersebut, Lasarus lantas meminta agak proyek tersebut dapat diberhentikan dahulu untuk mengatasi kemacetan yang terjadi.

"Ini cara kerjanya salah ini. harusnya potong pendek-pendek. Saya minta distop dulu, rapikan dulu baru boleh kerja lagi. Ini orang terganggu semua ini, ribuan kendaraan," tegas Lasarus.

Selain itu, ia turut meminta agar arus kendaraan dapat kembali membaik pada siang harinya.

"Saya gak mau tau, siang saya lewat jalan udah rapi. Bikin malu," ujarnya.

Baca Juga: Viral Video Detik-Detik 2 Maling Curi 8 Babi Pakai Karung di Kabupaten Landak

Kemacetan yang terjadi diduga telah terjadi cukup lama. Bahkan seorang supir truk menyebutkan ia telah terjebak macet sejak malam hari.

"Dari jam 21.00 malam. Bawa ikan, rugi ini," ujar seorang pria saat ditanyai oleh Lasarus.

Kontributor : Maria

Load More