Desainer Jadi Istri Wali Kota, Vivi Zubedi Fokus Berkegiatan Sosial

Vivi Zubaedi mencetuskan beberapa program dan menjalankannya dengan dana pribadi.

Husna Rahmayunita
Jum'at, 21 Mei 2021 | 14:19 WIB
Desainer Jadi Istri Wali Kota, Vivi Zubedi Fokus Berkegiatan Sosial
Vivi Zubedi (Instagram)

Lewat Warung Umat, Vivi dan Penggerak PKK Banjarbaru memberikan santunan pemenuhan kebutuhan sembako bagi sedikitnya 500 warga fakir, miskin, dhuafa, janda, dan lansia.

Sementara melalui program Dauroh Quran, dia berharap warga bisa senang membaca Alquran dalam keseharian. Dia pun akan mengembangkan berbagai program untuk ke depannya.

Sekadar informasi, Vivi Zubedi dikenal sebagai pemilik label fesyen busana muslim Abaya. Namanya populer di kalangan fesyen Tanah Air.

Koleksi karyanya selama tiga berturut-turut melenggang di New York Fashion Week. Masing-masing bertajuk Makkah, Madinah, Jannah (2017), Urang Banua (2018), dan The Marrakech (2019).

Baca Juga:Libur Lebaran, Obyek Wisata hingga Mal di Banjarbaru Ditutup

Di antara semua karyanya yang pernah tampil di New York Fashion Week, ada satu yang menampilkan kritik terhadap Presiden Amerika Serikat, Donald Trump. Kala itu Trump menjadi kontroversi karena kebijakan terhadap imigran muslim.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini