Ternyata Prilly Latuconsina Beli 10 Persen Saham 'Bayi Ajaib', Manajemen Persikota: Statusnya Komisaris

Heboh Prilly Latuconsina yang mengikuti jejak Raffi Ahmad dan Atta Halilintar membeli saham klub bola Liga Indonesia, Persikota, menjadi viral di media sosial.

Chandra Iswinarno
Senin, 31 Januari 2022 | 04:00 WIB
Ternyata Prilly Latuconsina Beli 10 Persen Saham 'Bayi Ajaib', Manajemen Persikota: Statusnya Komisaris
Momen Prilly Latuconsina Liburan di Amerika. (Instagram/prillylatuconsina96)

Melalui akun Instagram miliknya @prillylatuconsina96, aktris muda tersebut mengukuhkan dirinya sebagai aktris perempuan pertama yang menjadi salah satu pemilik Klub Bola Persikota Tangerang.

 Dengan demikian perempuan berusia 25 tahun itu menyusul jejak selebritas lain yang lebih dahulu terjun ke dunia sepakbola Indonesia, yakni Raffi Ahmad dan Atta Halilintar.

"Perempuan juga bisa. Akhirnya bisa resmi mengumumkan kalau sekarang aku bergabung di Persikota sebagai pemilik," ujar Prilly melalui akun Instagramnya pada Minggu (25/1/2022).

Meski tidak dijelaskan secara detail saham yang dibelinya di klub yang berlaga di Liga 3 tersebut, namun ia berjanji akan mengembalikan Persikota ke masa kejayaannya.

Baca Juga:Prilly Latuconsina Jadi Pemilik Persikota, Susan Sameh Alami Pelecehan Seksual

"Aku akan memberikan yang terbaik agar Persikota bisa bangkit ke masa kejayaannya," ia menambahkan.

Ia pun mengungkapkan targetnya bersama Persikota dalam beberapa waktu ke depan yang akan membawa klub berjuluk Bayi Ajaib itu menjadi juara.

"Aku berharap beberapa tahun ke depan Persikota bisa menjadi satu di antara tim terbaik dan menjuarai Liga 1," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini