Remaja Putri asal Pontianak Raih Juara Empat MTQ Tijan Annur Qatar 2023

Awalnya Raya gemar bernyanyi dengan suara merdu. Bakat tersebut kemudian diarahkan untuk mengaji atau membaca Al-Quran.

Bella
Senin, 20 Februari 2023 | 21:18 WIB
Remaja Putri asal Pontianak Raih Juara Empat MTQ Tijan Annur Qatar 2023
Raya Salsabila, remaja usia13 tahun yang duduk di kelas 8 MTSN Pontianak berhasil meraih prestasi internasional yakni juara empat di MTQ, Tijan Annur Qatar 2023. (ANTARA/Dedi)

SuaraKalbar.id - Seorang remaja dari Pontianak, Kalimantan Barat, bernama Raya Salsabila (13) berhasil menjadi juara empat dalam ajang Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Tijan Annur Qatar 2023.

"Alhamdulillah sangat bersyukur sekali dari 16 besar peserta yang diundang ke Qatar untuk berlomba bisa menjadi empat besar di ajang Tijan Annur Qatar 2023 pertengahan bulan ini," ujar Raya Salsabila, di kediamannya, kawasan Sungai Jawi, Kota Pontianak, Senin (20/2/2023).

Siswi kelas 8 MTSN Pontianak ini mengungkapkan bahwa MTQ Qatar tersebut diikuti seribu peserta dari 50 negara, empat orang dari Indonesia, salah satunya dirinya.

Kompetisi Musabaqah Tijan Annur digelar setiap tahun, dengan tujuan untuk mengkaji dan mendidik anak-anak Qurani dari seantero dunia.

Baca Juga:Punya Penyakit Tak Kunjung Sembuh Meskipun Sudah Berobat? Baca Doa Ini Menurut Ustadz Adi Hidayat

"Dalam kegiatan ini ada qari- gariah berusia 7 hingga 13 tahun yang berasal dari berbagai negara. Untuk awal bagaimana bisa ikut, itu saya mengirim video selama 5 menit dulu. Setelah itu dapat kabar dan dihubungi lolos dan diminta berangkat ke Qatar," kata putri semata wayang pasangan M Juanda dan Yayanti Benu ini.

Sementara itu, ibu dari Raya, Yayanti Benu mengungkapkan bahwa sejak umur satu tahu bakat Raya sudah kelihatan.

Awalnya Raya gemar bernyanyi dengan suara merdu. Bakat tersebut kemudian diarahkan untuk mengaji atau membaca Al-Quran. Seiring waktu Raya pun sangat tertarik dan membaca Al-Quran menjadi kegiatan sehari-harinya.

"Sejak kelas 2 SD mulai intens dikenalkan baca Al-Quran dan kelas 3 SD tilawah yang dibimbing dari beberapa gurunya seperti Hj Dahlia Ahmad, Qariah internasional asal Pontianak," ujar Yayanti.

Dalam perjalanannya, Raya pun sering mendapatkan prestasi. Pada 2021, Raya mewakili Kalbar dalam MTQ XXIX di Banjarmasin tingkat nasional. Kemudian pada 2022 Raya Juara 1 Cabang tartil di Inggris.

Baca Juga:Rumor Pembelian Manchester United Semakin Santer, Emir Qatar Resmi Ajukan Penawaran

"Untuk ke depan tentu kami terus memaksimalkan potensi, mendukung Raya giat berlatih, tidak sombong dan terus istiqomah dalam belajar dan belajar," kata dia.

Berita Terkait

Sekarang sedang dikaji karena memang masih ada daerah lain juga yang mengusulkan.

jabar | 18:59 WIB

Setelah dilakukan mediasi, pihak kepolisian memutuskan untuk tidak lagi menahan dan memulangkan wanita tersebut.

sumatera | 13:50 WIB

Polisi akhirnya melepaskan wanita berinisial L (36) yang viral karena meletakkan Al-Quran dekat sesajen di rumahnya di Jalan Surau Medan, Kota Medan.

sumut | 14:03 WIB

Aldi Taher ling lung saat diwawancara soal bacaleg dari 2 partai.

entertainment | 11:38 WIB

News

Terkini

SI menceburkan dirinya ke sungai kapuas untuk melarikan diri dari petugas, sempat kejar-kejaran dengan pelaku sehingga petugas memberikan tembakan peringatan

News | 18:52 WIB

Jika ada unsur terkait pidana, Polri sesuai kewenangannya akan melakukan langkah dan tindakan sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku

News | 18:33 WIB

Kami ingin pemerintah daerah dan DPRD memperhatikan masyarakat Kecamatan Belitang Hilir. Kami berharap apa yang disampaikan mendapatkan solusi yang terbaik

News | 22:06 WIB

Saat disunat, sang anak sempat terdengar menjerit kesakitan

News | 19:21 WIB

Berdasarkan pengakuan tersangka, mereka melakukan aksi penyerangan secara acak tersebut untuk mencari kesenangan.

News | 21:02 WIB

Bank Mandiri secara konsisten terus melanjutkan komitmen untuk menjadi Indonesia's Sustainability Champion for Better Future.

News | 12:25 WIB

Masyarakat Kelurahan Mengkurai menemukan mayat seorang perempuan dan anak yg timbul atau hanyut di sungai kapuas

News | 10:57 WIB

Selain kapal dan rigid inflatable boat sebuah helikopter milik Polda Kalbar juga turut membantu penyisiran lewat udara di lokasi pencarian

News | 15:07 WIB

Saat peristiwa itu terjadi, banyak pengendara lain yang berada di belakang kontainer.

News | 18:44 WIB

Pelaku pencurian sepeda motor ini melakukan aksinya di 2 TKP Komplek Residence Borneo Khatulistiwa 3 Kecamatan Sungai Kakap

News | 18:35 WIB

mayat korban ditemukan mengapung tanpa busana sekitar 20 meter dari tempat biasa korban mandi.

News | 18:21 WIB

Airpods gen 2, Airpods gen 3, Airpods Pro gen 2, dan Airpods Max.

Lifestyle | 15:48 WIB

Kasubsi Penmas Polres Kubu Raya Aipda Ade menjelaskan, peristiwa bermula saat Iqbal sedang berada di KPU Kubu Raya dalam rangka pengajuan caleg partai Golkar.

News | 21:27 WIB

Selain istri korban, terang Ade, kejadian tersebut juga disaksikan oleh seorang pekerja yang sedang mengoperasikan Eksavator sekira pukul 10.30 WIB.

News | 20:46 WIB
Tampilkan lebih banyak