SuaraKalbar.id - Anggota Polres Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan berhasil meringkus komplotan polisi gadungan yang melancarkan aksi penipuan lewat media sosial.
Komplotan tersebut tediri dari empat orang yang masing-masing berinisial S (26), YP (23), SA (24) dan A (26). Mereka merupakan warga Kabupaten Lampung Utara, Provinsi Lampung.
Komplotan tersebut menipu seorang perempuan hingga korban mengalami kerugian Rp 1,3 miliar.
"Pelaku mengaku sebagai anggota Kepolisian Republik Indonesia (Polri)," kata Kapolres Tanah Bumbu AKBP Sugianto Marweki seperti dikutip dari Antara.
Baca Juga: Potret Ketum PBNU Said Aqil Makan di Warung Pinggir Jalan, Panen Pujian
Sugianto menerangkan aksi penipuan tersebut dilakukan sejak September 2019.
"Modus penipuan berawal dari korban kenal dengan pelaku di facebook yang mengaku sebagai anggota Polri, berlanjut pelaku meminta nomor WA korban dengan tujuan untuk berkenalan lebih dekat," ujarnya.
Setelah menjalin pertemana, pelaku lalu meminjam uang kepada korban sebesar Rp 1 juta dengan alasan untuk memperbaiki mobil pelaku.
Namun pelaku terus menerus melakukan pemerasan sembari memberikan ancaman kepada korban. Akibatnya, korban mengalami kerugian sebesar Rp 1,3 miliar.
Tak terima dengan ulah pelaku, korban melapor kejadian tersebut kepada Polres Tanah Bumbu pada Februari 2020.
Baca Juga: Beredar Akun FB Palsu Eks Gubernur Kepri, Minta Duit ke Warga via Messenger
Polisi pun langsung melakukan penyelidikan dan berhasil mengamankan komplotan polisi gadungan tersebut dengan bantuan anggota Reskrim Polres Lampung Utara.
"Ada empat pelaku yang kami tangkap bersama barang bukti hasil penipuan dan kini statusnya sudah kami tingkatkan menjadi tersangka," kata Sugianto.
Kekinian, komplotan polisi gadungan telah ditetapkan sebagai tersangka.
Berita Terkait
-
Pendidikan Sahbirin Noor yang Tiba-tiba Mundur dari Gubernur Kalsel
-
Ini Sosok yang Ditunjuk Kemendagri Gantikan Sahbirin Noor Sebagai Gubernur Kalsel
-
Harta Kekayaan Paman Birin yang Mendadak Mundur dari Gubernur Kalsel
-
Sahbirin Noor Mengundurkan Diri, Kemendagri Segera Tunjuk Pjs Gubernur Kalsel
-
Istana Terima Softcopy Surat Pengunduran Diri Sahbirin Noor, Terungkap Alasan Resign Paman Birin
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Kecelakaan Tragis di Jalan Trans Kalimantan: Seorang Pengendara Motor Tewas di Tempat
-
Aston Pontianak Ajak Masyarakat Meriahkan Pilkada Serentak dengan Promo Menarik dan Tantangan Kreatif
-
Banjir Kembali Rendam Desa Darit Landak, Ketinggian Air Capai 80 Centimeter
-
Ngeri! Ngaku Lihat Pria Lain di Kamar Istri, Suami di Kalbar Ngamuk Bacok 3 Orang
-
Dirut BRI Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities