Scroll untuk membaca artikel
Husna Rahmayunita
Kamis, 17 September 2020 | 16:57 WIB
Farah, istri Adil Rajput. (Tiktok/@Adilrajput)

SuaraKalbar.id - Belum lama ini jagat media sosial dikejutkan dengan kabar meninggalnya artis Tiktok Adil Rajput.

Kabar tersebut disampaikan langsung oleh Farah, istri pria tersebut melalui akun Tiktok suaminya.

Namun kini Farah malah menuai hujatan setelah terbukti menyebarkan berita bohong tentang suaminya yang meninggal dunia.

Dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com, dalam video yang dibagikannya Farah menyebut Adil Rajput meninggal dunia karena kecelakaan mobil pada 15 September 2020.

Baca Juga: 5 Fakta Sekda DKI Jakarta Saefullah Meninggal Positif Corona Kemarin

Sambil menangis histeris, wanita asal Pakistan itu menceritakan dengan pilu tentang kematian suaminya yang sangat mendadak kepada 2,9 juta pengikut akun Tiktok.

Sontak cerita tersebut mengundang simpati pengikut Adil Rajput di Tiktok. Tak sedikit yang kemudian mendatangi rumah Adil Rajput untuk mengucap bela sungkawa.

Para penggemar pun dibuat kaget bukan kepalang setiba di rumah idolanya. Mereka melihat Adil Rajput dalam kondisi sehat.

Mereka merasa kecewa dengan kabar yang dibagikan Farah tentang Adil Rajput yang meninggal dunia.

Tak sedikit melayangkan kecaman kepada Farah dan suaminya. Sebagian menuding, keduanya nekat menyebarkan berita bohong demi menggaet followers.

Baca Juga: Foto-foto Lengkap Mbak Ida Naik Motor Pamer Celana Dalam di Jalanan

"Mungkin saja, si istri menjebol akun TikTok suaminya dan membuat konten bohong. Atau mungkin juga ini merupakan ide si Adil Rajput sendiri untuk menambah followernya,” ujar salah satu penggemar yang turut mendatangi rumah Adil seperti dilihbahasakan dari Daily Star.

Merasa mendapat kecaman, Farah sempat menuliskan pembelaan.

"Allah telah memberikan kehidupan lain kepada Adil (Rajput). Adnan (koleganya) menelepon lagi dan mengatakan bahwa Adil telah pingsan, dan dia pikir dia telah meninggal," tulisnya.

Namun hal itu kembali mendapat komentar sinis dari warganet.

Load More