SuaraKalbar.id - Kota Pontianak akan mamsuk usia 249 tahun. Tahun ini HUT Kota Pontianak akan bertemakan Tangguh Melawan Pandemi COVID-19.
Pemerintah Kota Pontianak resmi meluncurkan logo peringatan Hari Jadi (Harjad) Ke -249 Kota Pontianak dengan tema Pontianak Tangguh Melawan Pandemi COVID-19, yang didesain menyerupai masker.
Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokopim) Sekretariat Daerah Kota Pontianak, Lazuardi mengatakan konsep logo Harjad Ke-249 Kota Pontianak tahun 2020 ini mengusung bentuk masker.
"Karena di tengah kondisi pandemi COVID-19 ini, masker menjadi bagian dari keseharian kita untuk melindungi diri dari virus corona," ujarnya dalam keterangan pers, Selasa (20/10/2020).
Kemudian, lanjutnya lagi, di sisi kiri dan kanan logo tersebut, terdapat simbol berwarna merah menyerupai telapak tangan.
Simbol itu merepresentasikan dua buah tangan sebagai bentuk doa dan semangat masyarakat Kota Pontianak untuk tetap tangguh dan bergerak bersama-sama menghadapi pandemi yang masih terjadi hingga kini.
"Bersama-sama kita menciptakan Kota Pontianak yang aman, sehat, produktif serta inovatif dalam menjalankan aktivitas sehari-hari dengan tetap menjalankan protokol kesehatan," jelasnya.
Lazuardi menambahkan arti warna-warna yang terdapat dalam logo tersebut, yakni warna biru pada angka dua menggambarkan suasana ketenangan dan kedamaian antar sesama masyarakat Kota Pontianak.
Warna hijau pada angka empat diartikan rasa aman untuk saling sama-sama beraktivitas dan menjaga dengan mematuhi protokol kesehatan.
Baca Juga: Bulu Matanya Cetar! Dandanan Nyentrik Ibu-Ibu Kantin Bikin Salah Fokus
"Angka sembilan dengan warna kuning sebagai simbol kegembiraan dan harapan bersama-sama melawan pandemi COVID-19. Sementara warna merah yang terdapat pada simbol kiri dan kanan logo adalah semangat dan keberanian untuk bersama-sama selalu mengingatkan dan mematuhi protokol kesehatan," ungkapnya.
Sedangkan warna hitam pada tulisan "Pontianak" dan "Tangguh" diartikan kekuatan untuk bekerjasama dengan kompak dan yakin bisa melawan COVID-19 dengan mematuhi protokol kesehatan, katanya.
Sebelumnya, Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono mengatakan, pihaknya
meniadakan berbagai kegiatan dalam rangka memperingati Hari Jadi Ke-149 Kota Pontianak untuk mencegah penyebaran COVID-19.
"Di Hari Jadi Kota Pontianak yang jatuh pada 23 Oktober 2020, Pemkot Pontianak akan memperingatinya dengan menggelar upacara secara terbatas sesuai protokol kesehatan," katanya.
Dirinya berharap pandemi yang terjadi sejak Maret 2020 hingga saat ini bisa menjadikan pelajaran bagi semua sehingga dibutuhkan daya inovasi dan kreativitas untuk menghadapi pandemi COVID-19. (Antara)
Berita Terkait
-
Jatuh di Tengah Laga, Disambut Tangan Lawan: Sportivitas Hangat di ANC 2025
-
Driver Gojek Jadi Korban Kekerasan di Pontianak, GOTO Ambil Tindakan Tegas
-
Letda TNI Pukul Ojol: Damai Sudah, Proses Hukum Lanjut, Kok Bisa?
-
Meski Berakhir Damai, Danpuspom TNI Pastikan Penyidikan Prajurit Pemukul Ojol Terus Berjalan
-
Gibran Temukan Sayur Langka yang 'Harus Dicari di Hutan' Saat Blusukan di Pontianak
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Daftar Harga HP Xiaomi Terbaru Oktober 2025: Flagship Mewah hingga Murah Meriah
-
Kepala Daerah 'Gruduk' Kantor Menkeu Purbaya, Katanya Mau Protes
-
Silsilah Bodong Pemain Naturalisasi Malaysia Dibongkar FIFA! Ini Daftar Lengkapnya
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
Terkini
-
Adik Jusuf Kalla Tersangka, Berapa Kerugian Negara di Proyek PLTU Kalbar?
-
Surabaya Heboh! Consumer BRI Expo Tawarkan KPR Super Ringan
-
Dukung Akses Keuangan Merata, BRI Andalkan 1 Juta AgenBRILink dengan Transaksi Rp1.145 Triliun
-
Hadir di Medan, Regional Treasury Team BRI Tawarkan Solusi Keuangan Lengkap bagi Dunia Usaha
-
Hari Sungai Sedunia, BRI Satukan Generasi Muda Jaga Sungai Jaga Kehidupan