SuaraKalbar.id - Tiga orang laki-laki diamankan Unit Reskrim Polsek Siantan, Mempawah, Kalimantan Barat atas kasus pencurian. Komplotan ini nekat mencuri tabung gas mlik BUMDes Jungkat.
Aksi pencurian itu dilakukanpada Sabtu (31/10/2020) pukul 24.00 WIB. Tak butuh waktu lama, kejadian tersebut berhasil dibongkar pihak berwajib berkat kamera CCTV yang terpasang di BUMDes.
Kapolres Mempawah, AKBP Fauzan Sukmawansyah, melalui Paur Humas Bripka Susworo Putu Sastro menuturkan penangkapan ini berawal dari laporan seorang warga bernama Muhammad Elly.
Ia mengatakan pelapor mengecek rekaman CCTV di kios penyimpanan tabung gas LPG 3Kg milik BUMDes di depan Kantor Desa Jungkat, pada Sabtu (31/10/2020) WIB.
Baca Juga: Curi Tabung Gas Demi Senangkan Hati Kekasih, IS Malah Tak Diakui Pacar
Namun tiba-tiba melihat ada seseorang yang dikenalnya bernama To, sedang mengambil dua tabung gas. Tak ayal, hal itu membuat pelapor berang.
Apalagi dirinya memang dipercaya Pemerintah Desa Jungkat untuk menjaga kios penyimpanan tabung gas milik BUMDes tersebut.
Ia segera mencari To yang kebetulan berada di depan Jalan Parit Bilal. Saat ditanya soal pencurian tabung gas itu, To sempat berkelit. Namun setelah dijelaskan bahwa aksinya terekam CCTV, To tak bisa mengelak.
“Ia pun mengakui perbuatannya, lantas menceritakan jika pencurian itu dilakukan To bersama dua temannya, yakni And dan Zul," kata Susworo seperti dikutip dari Suarakalbar.co.id (jaringan Suara.com).
Ketiga pelaku yang masing-masing berinisial To (20), And (23) dan Zul (35) langsung diamankan polisi untuk dimintai keterangan atas perbuatan mereka.
Baca Juga: Kumpulan Berita Viral di Instagram Hari Ini, Pendaki Bugil di Gunung Gede
Hingga berita ini diturunkan, To, And dan Zul masih ditahan di Mapolsek Siantan. Menurut penuturan Muhammad Elly dan BUMDes Jungkat, kerugian akibat pencurian tabung gas tersebut ditaksir mencapai Rp1,2 juta.
Berita Terkait
-
Film Chor Nikal Ke Bhaga, Pencuri Berlian Terjebak dalam Pembajakan Pesawat
-
Menkominfo Budi Arie Bongkar Biang Kerok Pencuri Data Pribadi Kartu SIM, Operator Indosat?
-
Belajar dari Kisah Pilu Jovi Tampi, Ini Tanda-Tanda Tabung Gas Bocor yang Perlu Diwaspadai!
-
Luluh Lantak! Ledakan di Cengkareng Hancurkan Puluhan Rumah, Tim Gegana Turun Tangan
-
Sidak di Lokasi Usaha, Pertamina Regional Jateng Selamatkan Kuota Subsidi 1.860 Tabung Elpiji 3 Kg
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Dramatis! Lansia Hilang 3 Hari di Desa Pak Utan Bengkayang, Korban Ditemukan dalam Kondisi Lemas
-
Gempa Magnitudo 2,5 Guncang Kendawangan, Kabupaten Ketapang
-
Polda Kalbar Gerebek Kampung Beting, Ungkap Sarang Judi Online dan Pengguna Narkoba
-
BRI Fellowship Journalism 2025 Diapresiasi Dewan Pers
-
Kalbar Terima Hibah Rp1 Triliun dari Green Climate Fund untuk Pelestarian Hutan