SuaraKalbar.id - Politikus PDI Perjuangan Dewi Tanjung menyebarkan opini jika Habib Rizieq Shihab akan pulang ke Indonesia naik pesawat buatan Prancis. Habib Rizieq pulang 10 November naik Saudia Airline bernomor pesawat SV 816.
Sementara Dewi Tanjung mengatakan jika Saudia Airline bernomor pesawat SV 816 tipe pesawat Airbus yang merupakan buatan Prancis.
"Pertanyaan saya, Rizieq Shihab pulang ke Indonesia naik apa? Bukankah FPI dan PA 212 menyuarakan boikot produk buatan Perancis? Pesawat Airbus yang dari Arab Saudi semua kan buatan Perancis," kata Dewi saat dihubungi wartawan, Rabu (4/11/2020).
Dewi juga mengungkit soal kasus hukum seiring rencana kepulangan Habib Rizieq. Dewi berujar, pulangnya Habib Rizieq menandakan yang bersangkutan siap mengikuti proses hukum lanjutan terkait kasus pornografi.
"Apabila Rizieq Shihab benar-benar pulang ke Indonesia itu bagus. Artinya Rizieq sudah siap mengikuti proses hukum atas kasus-kasus yang menjerat dia. Rizieq kabur ke Arab kan karena dia ketakutan dan tidak mau mempertanggungjawabkan perbuatan melanggar hukum," katanya.
Penelusuran Suara.com di situs Saudia Flight Status, menjelaskan jika jenis kapal Saudia Airline bernomor pesawat SV 816 adalah buatan Boeing 777-300.
Boeing merupakan maskapai buatan Amerika Serikat.
Habib Rizieq sebelumnya mengumumkan akan pulang ke Tanah Air. Habib Rizieq mengaku setelah menginjak kaki di Indonesia, akan langsung ke rumahnya di Petamburan, Jakarta Pusat.
Dia mengaku akan beristirahat dulu bersama keluarga. Rizieq baru mau menerima tamu di rumah, Rabu (11/11/2020).
Baca Juga: Enggan Berpikir Negatif, FPI Minta Doakan Habib Rizieq Aman di Tanah Air
"Insya Allah, habis mendarat, kami sekeluarga langsung ke rumah, kediaman kami di Petamburan Jakarta Pusat. Kalau ada para ulama yang ingin bertemu, pada hari itu sudah tahu saya berada di mana," kata Habib Rizieq.
Berita Terkait
-
Dianggap Menista Salat, Habib Rizieq Minta Netflix Hapus Konten Mens Rea
-
FPI Gelar Reuni 212 di Monas, Habib Rizieq Shihab Dijadwalkan Hadir
-
Api Kembali Membara: Habib Rizieq Serukan Umat Tangkap dan Seret Silfester Matutina ke Kejaksaan!
-
Syahganda Bocorkan Amnesti Jilid 2: Prabowo Bakal Ampuni Ratusan Musuh Politik Jokowi
-
Suara LIVE! Bentrok Telan Korban di Ceramah Rizieq Shihab, Sosok Pembuat Logo Baru HUT ke 80 RI
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Rahasia Perawatan Bibir agar Lipstik Matte Tetap Nyaman dan Tahan Lama Seharian
-
117 Tenaga Non-ASN Terima SK PPPK Paruh Waktu, Ini Pesan Penting Bupati Sanggau
-
Apa Dampak Kabut Asap Bagi Kesehatan? Ini Penjelasan Dokter
-
Mempawah Tetapkan Status Siaga Darurat Karhutla 2026, Antisipasi Ancaman Kabut Asap Sejak Dini
-
7 Lipstik Matte Tahan Lama: Pilihan Terbaik untuk Semua Warna Kulit dan Aktivitas Seharian