SuaraKalbar.id - Kasus Covid-19 di Kota Singkawang, Kalimantan Barat kembali bertambah per Jumat (27/11/2020).
Setidaknya, ada lima penambahan kasus positif Covid-19 baru di Singkawang, yang mana didominasi dari warga luar daerah alias pendatang.
Hal itu dikonfirmasi oleh Humas Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Singkawang, Barita P Ompusunggu.
"Dari lima kasus ini, empat di antaranya berasal dari luar Kota Singkawang," ujarnya di Singkawang, seperti dikutip dari Antara.
Baca Juga: Anies: Persentase Keterpakaian Tempat Tidur Isolasi dan ICU di DKI Naik
Ia menjelaskan lima orang tersebut terdiri atas perempuan usia 53 tahun asal Kelurahan Sungai Garam Hilir Singkawang Utara.
Sementara empat orang yang berasal dari luar Singkawang, yaitu, perempuan usia 47 tahun asal Kabupaten Sekadau, laki-laki usia 45 tahun asal Kabupaten Sekadau, perempuan usia 56 tahun asal Kota Pontianak dan perempuan usia 61 tahun asal Kabupaten Kapuas Hulu.
Selain itu, ada penambahan suspek sebanyak dua orang, satu diantaranya berasal dari luar Kota Singkawang.
Barita menuturkan saat ini pasien yang terkonfirmasi dan dirawat di RSUD Abdul Aziz Singkawang ada sebanyak 23 orang, delapan di antaranya berasal dari luar Kota Singkawang.
"Sehingga total pasien terkonfirmasi Covid-19 di Kota Singkawang ada sebanyak 73 orang. Suspek dirawat sebanyak 12 orang, enam di antaranya berasal dari luar Singkawang," katanya.
Baca Juga: Tambah 1.342 Orang, Kasus Corona DKI Jakarta Capai 127.164 Pasien
Ia menambahkan hingga 15 November 2020, berdasarkan penilaian indikator dari Gugus Tugas Covid-19 Nasional, bahwa Kota Singkawang berstatus zona kuning Covid-19 artinya dengan risiko rendah.
"Kami terus mengingatkan kepada seluruh masyarakat untuk meningkatkan kedisiplinan dan patuh menjalankan protokol kesehatan, yaitu Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak serta menghindari kerumunan dan keramaian," ujarnya memungkasi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Selamat Tinggal, Kabar Tak Sedap dari Elkan Baggott
- 1 Detik Jay Idzes Gabung Sassuolo Langsung Bikin Rekor Gila!
- Andre Rosiade Mau Bareskrim Periksa Shin Tae-yong Buntut Tuduhan Pratama Arhan Pemain Titipan
- Penantang Kawasaki KLX dari Suzuki Versi Jalanan, Fitur Canggih Harga Melongo
- 5 Rekomendasi Mobil Bekas Keluarga dengan Sensasi Alphard: Mulai Rp50 Juta, Bikin Naik Kelas
Pilihan
-
Tok! Carlo Ancelotti Dibui 1 Tahun: Terbukti Gelapkan Pajak Rp6,7 M
-
Sejarah Nama Kompetisi Liga Indonesia: Dari Perserikatan Kini Super League
-
Dear Pak Prabowo: Penerimaan Loyo Utang Kian Jumbo
-
Eks Petinggi AFF Kritik Strategi Erick Thohir, Naturalisasi Jadi Bom Waktu untuk Timnas Indonesia
-
Siapa Liam Oetoehganal? Calon Penerus Thom Haye Berstatus Juara Liga Belgia
Terkini
-
Lewat BSU, BRI Dorong Kesejahteraan Pekerja dengan Bantuan Rp1,72 Triliun
-
Inspirasi Rumah Minimalis Tipe 36 yang Terlihat Luas dan Mewah
-
Go Katan Hadir di Pontianak! Bayar Pajak Mudah, Banyak Diskon dan Bebas Denda, Ini Caranya
-
Modus MiChat! Pria di Pontianak Dikeroyok dan Dirampok
-
Waspada Penipuan, Disdukcapil Pontianak Imbau Masyarakat Tak Beri Data ke Pihak Tak Dikenal