SuaraKalbar.id - Pemuncak klasemen sementara Liga Italia 2020/2021, AC Milan dikabarkan berminat untuk merekrut bek tengah Chelsea, Fikayo Tomori, meski mereka harus bersaing dengan sejumlah klub di Inggris dan negara lain pada bursa transfer Januari 2021 ini.
Newcastle United dan Leeds United termasuk klub Inggris yang tertarik dengan jasa pemain berusia 23 tahun itu, meski mereka lebih memilih untuk meminjamnya terlebih dahulu.
Di sisi lain, AC Milan konon mempertimbangkan untuk langsung memberikan Tomori kesepakatan permanen.
Selain Tomori, AC Milan saat ini tengah mendekati bek sentral Strasbourg, Mohamed Simakan sebagai target utama mereka, tetapi tim Ligue 1 Prancis itu dikabarkan hanya akan melepasnya dengan harga tinggi.
Baca Juga: Samuel Eto'o: Ansu Fati Suksesor Lionel Messi
Tomori sendiri terbuka untuk bermain di luar negeri setelah mempertimbangkan untuk pindah ke klub Ligue 1 lainnya, Rennes di bursa transfer musim panas 2020 lalu.
Pemain jebolan akademi Chelsea tersebut ingin meninggalkan London karena belum pernah bermain lagi sejak September 2020.
Sementara itu, pelatih Chelsea, Frank Lampard diyakini ingin memangkas skuatnya dan siap mengizinkan Tomori untuk meninggalkan Stamford Bridge pada bursa transfer bulan ini.
Lampard mengonfirmasi setelah mereka menang 4-0 atas tim divisi empat, Morecambe pada laga putaran ketiga Piala FA akhir pekan lalu, bahwa Tomori sangat-sangat mungkin untuk dipinjamkan ke klub lain.
"Situasi dengan Fikayo terbuka saat ini, ia bisa dipinjamkan untuk mendapatkan waktu bermain," ujar Lampard usai pertandingan pada Minggu.
Baca Juga: TC Timnas Indonesia U-19 di Spanyol Berakhir Prematur, Tetap Ada Progres
"Namun, itu harus menjadi keputusan yang tepat untuknya dan klub. Jadi, sementara saya melihat untuk mempercayakan dia jadi starter hari ini. Saya juga melihat itu (potensi peminjaman), dan kami harus membuat keputusan yang benar untuk klub dan untuknya,"
Berita Terkait
-
Profil Trevoh Chalobah, Bek Chelsea yang Sempat 'Cederai' Kevin Diks di Kompetisi Eropa
-
Kevin Diks Cedera, Patrick Kluivert Tidak Perlu Pusing
-
Kevin Diks Cedera saat Hadapi Chelsea, Timnas Indonesia Bakal Ikut Rugi?
-
Cedera Lawan Chelsea, Kevin Diks: Benar-benar Sakit, Dokter Mengatakan...
-
Kevin Diks Bikin Chelsea Mati Kutu
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
Dompet Aman, Perut Kenyang: 7 Rekomendasi Bukber Hemat di Jogja
-
Steve Saerang: Revolusi AI Setara Penemuan Mesin Uap!
-
Prediksi Nomor Punggung Pemain Timnas Indonesia: Emil Audero-Ole Romeny Saling Sikut?
-
Naturalisasi Emil Audero Cs Dapat Kritik Pedas, Erick Thohir Disebut Absurd
-
Cetak Sejarah, Yokohama Marinos Bangga Sandy Walsh Dipanggil ke Timnas Indonesia
Terkini
-
Tugu Khatulistiwa Pontianak Muncul di Promosi Squid Game Season 3
-
Jadwal Imsak dan Salat di Pontianak, Kamis 13 Maret 2025
-
Pemerintah Kubu Raya Pastikan Pemberian THR, Termasuk untuk Ojek Online dan Kurir
-
Pengepul Bensin Diduga Lalai, 2 Kios dan Gerobak di Pontianak Ludes Terbakar!
-
Viral Video Penumpang Citilink Pontianak-Surabaya Melahirkan di Pesawat