SuaraKalbar.id - Direktur Operasional PT Liga Indonesia Baru (PT LIB), Sudjarno mengaku tengah mengagendakan pertemuan dengan Kapolri baru untuk membicarakan nasib lanjutan Liga 1.
"Kami akan mencoba untuk beraudiensi dengan beliau," kata Sudjarno seperti dimuat Antara.
Menurut Sudjarno, harapan dari pertemuan ini adalah Liga 1 bisa segera kembali digelar.
Demi tujuan sama, PT LIB sejak akhir tahun lalu sejatinya sudah menjalin hubungan dengan beberapa pejabat Polri seperti Kabaharkam, Kapolda Metro Jaya, Kapolda DI Yogyakarta, Kapolda Jawa Tengah dan Kapolda Jawa Timur.
Baca Juga: Wayne Rooney Resmi Pensiun sebagai Pemain, Jadi Pelatih Tetap Tim Divisi 2
"Kami sudah sowan ke beberapa pejabat. Kami berharap siapa pun nanti Kapolrinya, liga bisa berlanjut," tutur Sudjarno.
Presiden Joko Widodo sudah menunjuk Kabareskrim Polri Komjen Pol. Listyo Sigit Prabowo sebagai calon Kapolri baru.
Listyo masih harus mengikuti uji kepatutan dan kelayakan di DPR RI pertengahan Januari 2021 sebelum menggantikan Kapolri saat ini Jenderal Polisi Idham Azis.
Sampai berita ini diturunkan, kelanjutan Liga 1, yang sudah tertangguhkan sejak Maret 2020, belum menemui titik terang karena Polri belum memberikan izin keramaian lantaran pandemi COVID-19 belum terkendali.
PSSI dan PT LIB sempat mengutarakan keinginan Liga 1 restart Februari 2021, namuan ketiadaan izin Polri hingga pertengahan bulan ini membuat hal itu sulit terwujud.
Baca Juga: Pilpres FC Barcelona Ditunda Imbas Pandemi COVID-19
Kemarin PT LIB telah menggelar pertemuan dengan perwakilan klub-klub Liga 1 dengan mayoritas meminta musim 2020 dihentikan total dan diganti ke musim 2021.
Berita Terkait
-
Bojan Hodak Sebut Bali United Kerap Repotkan Persib, Rekor H2H Jadi Bukti
-
Karir Tak Bagus di Australia, Rafael Struick Diisukan akan Main di Liga 1?
-
BRI Liga 1: Kans Persib Bandung Samai Rekor Back to Back Juara Bali United
-
5 Penonton Terbanyak di BRI Liga 1 2024/2025, Persija Jakarta Pecahkan Rekor Baru
-
PSBS Biak Disokong Misi Revans, Mampukah Malut United Jaga Konsistensi?
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
Terkini
-
Raih Euromoney Private Banking Awards 2025, BRI Terapkan Strategi Investasi Adaptif
-
Ibu Tiri Divonis 20 Tahun Penjara Atas Kematian Nizam: Keluarga Kecewa!
-
Berdayakan Kaum Perempuan, Klasterkuhidupku BRI Tenun Ulos Ini Berjaya Sampai California
-
UMKM Indonesia Tembus Pasar Internasional Lewat FHA-Food & Beverage 2025, Berkat Dukungan BRI
-
Bayar Living Cost Jemaah Haji 2025 Bebas Kendala, Percayakan Kepada Layanan Banknotes SAR dari BRI