SuaraKalbar.id - Musibah banjir di Kalimantan Selatan (Kalsel) meninggalkan dukacita mendalam bagi bangsa Indonesia. Di sisi lain, muncul sebuah kisah ajaib di balik musibah tersebut.
Viral di media sosial, penampakan kelambu di kamar seorang wanita tua yang tetap bersih meski seisi rumah terendam banjir Kalsel.
Diketahui, kelambu itu ada di kamar Acil Imur atau Bibi Imur. Dia warga Barabai, Hulu Sungai Tengah, Kalimantan Selatan, salah satu kawasan yang terkena banjir cukup parah.
Dikutip dari kanalkalimantan.com (jaringan Suara.com), potret kamar Acil Imur terlihat dalam video yang dibagikan oleh akun Instagram @berkatgurukita, Selasa (19/1/2021).
Dalam video itu, seorang wanita yang disebut-sebut sebagai tetangga Acil Imur memberikan kesaksian.
Dia memperlihatkan kondisi kamar Acil Imur di dalam rumah. Terlihat jelas kelambu dan ranjang Acil Imur tetap bersih dan kering tak terkena lumpur.
Padahal di sekeliling ranjang Acil Imur, perabotan terlihat berserakan penuh lumpur akibat terendam banjir bandang yang tingginya sedada orang dewasa.
Sementara kondisi ruangan lain di belakangan kamar Acil Imur tampak berantakan usai terendam air. Namun kelambu kamar Acil tetap bersih.
Akun @berkatgurukita menuliskan, konon tak hanya kelambu kamar, tapi mukena, sajadah dan beras milik Acil Imur tetap kering meski seisi rumah hingga atap berlumpur.
Baca Juga: 3 Pekan Awal 2021: Banjir, Gempa, Longsor, Erupsi, Sriwijaya Air, Covid-19
"Mungkin ini berkat gambar Abah Guru Sekumpul yang di dekat peguringan Sidin. Yang pasti ini adalah kuasa dari Allah Subhanahu wata'ala," tulisnya.
Sementara itu diketahui, kekinian Acil Imur masih berada di pengungsian bersama warga lainnnya.
Sontak potret kelambu Acil Imur yang tetap bersih di tengah banjir Kalsel menuai perhatian dari kalangan warganet. Tak sedikit merasa takjub dan mengaitkan hal itu dengan amal baik Acil Imur.
"Amalan baik sidin (beliau) kalo mungkin sholat tidak pernah ditinggal,bezikir tiap hari, membaca bewirid, besh lawat terus jua..semuaan Allah yang menjagakan sidin tempat tu ,,bukan karena apa-apa ..segala sesuatu kembali harus ingat semua karena Allah," tulis @ririn_ayi**.
"MasyaAllah pengguringan sidin Kelambu Sidin tidak tersentuh banyu dan lumpur sama sekali," kata @gusti***.
"Karomah min Mu'jizat gasan Nabi," timpal @sauri**.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Rahasia Perawatan Bibir agar Lipstik Matte Tetap Nyaman dan Tahan Lama Seharian
-
117 Tenaga Non-ASN Terima SK PPPK Paruh Waktu, Ini Pesan Penting Bupati Sanggau
-
Apa Dampak Kabut Asap Bagi Kesehatan? Ini Penjelasan Dokter
-
Mempawah Tetapkan Status Siaga Darurat Karhutla 2026, Antisipasi Ancaman Kabut Asap Sejak Dini
-
7 Lipstik Matte Tahan Lama: Pilihan Terbaik untuk Semua Warna Kulit dan Aktivitas Seharian