SuaraKalbar.id - Manchester City meraih kemenangan krusial 2-0 atas sang tamu, Aston Villa dalam laga tunda pekan pertama Liga Inggris 2020/2021 yang dihelat Kamis (21/1/2021) dini hari WIB di Etihad Stadium, Manchester.
Meski demikian, kemenangan ini sama sekali tak mudah untuk diraih, dengan Manchester City baru bisa membuka skor pada menit ke-79 via Bernardo Silva, sebelum gol telat Ilkay Gundogan (90') via titik putih memastikan raihan tripoin bagi The Citizens.
Manajer Manchester City, Pep Guardiola pun mengakui hal ini. Menurutnya, anak-anak Aston Villa asuhan pelatih Dean Smith memang memberikan perlawanan yang alot dan benar-benar membuat tim tuan rumah kesulitan.
Seperti biasa, Manchester City mendominasi pertandingan, terlebih mereka bermain di kandang. Raheem Sterling dan kawan-kawan menguasai ball possession hingga 69 persen.
Baca Juga: Pirlo Proyeksikan Eks Milan Piatek sebagai Striker Pelapis di Juventus
Akan tetapi, Aston Villa di sisi lain memang membuat armada Guardiola ketar-ketir dengan serangan-serangan balik mereka.
Dimotori pemain-pemain kreatif macam Jack Grealish, Ross Barkley, Douglas Luiz, hingga John McGinn, Aston Villa membuat prahara yang membuat Guardiola cukup deg-degan.
Pelatih berkepala plontos asal Spanyol itu pun memuji kualitas lawan mereka kali ini.
"Saya sempat mendapatkan kesan kami mengontrol laga. Namun empat pemain top mereka, ada Jack Grealish, Ross Barkley dan lainnya, saya akui mereka memberikan perlawanan yang menyulitkan kami kali ini. Benar-benar menyulitkan," ucap Guardiola kepada BT Sport Football.
"Wow, Anda dapat merasakan bahaya yang mereka ciptakan. Ada tanda bahaya di setiap aksi mereka," tutur eks pelatih Barcelona dan Bayern Munich itu.
Baca Juga: Prediksi Eibar vs Atletico Madrid: Hasrat Colchoneros Ekstensi Tren Positif
"Ada periode 5-7 menit di mana Aston Villa punya dua atau tiga peluang. Ketika mereka bisa menusuk dengan pemain-pemain seperti Jack Grealish, Ross Barkley, (Ollie) Watkins, ada potensi bahaya. Tapi pertahanan kami kembali memuaskan, kami berhasil menetralisir umpan-umpan mereka," tukasnya.
Kemenangan atas Aston Villa sempat mengantarkan Manchester City ke puncak klasemen Liga Inggris 2020/2021 dengan raihan 38 poin dari 18 pertandingan.
Akan tetapi, rival sekota mereka, Manchester United tak lama kemudian kembali merebut posisi puncak dengan keunggulan dua poin, setelah memenangi laga kontra Fulham dengan skor 2-1 yang berlangsung lebih larut dini hari tadi.
Yang perlu dicatat, Manchester United mungkin punya keunggulan dua poin, namun Manchester City masih memiliki tabungan satu laga tunda lagi.
Berita Terkait
-
Ole Romeny di Antara Manchester City dan Juventus, Kini Yakin Bela Timnas Indonesia
-
Keciduk di RS Cibubur, Ole Romeny Hampir Tes Medis di Manchester City
-
AS Roma Resmi Memecat Ivan Juric, Pelatih Liga Inggris Ini Harus Waspada!
-
Pemain Keturunan Ambon Setengah Triliun Rupiah Dilirik Pep Guardiola untuk Selamatkan Manchester City
-
Bisa Perkuat Timnas Indonesia Lawan Jepang, Kevin Diks Hadapi Pemain yang Tumbangkan Manchester City
Terpopuler
- Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
- Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
- Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
- Saran Pelatih Belanda Bisa Ditiru STY Soal Pencoretan Eliano Reijnders: Jangan Dengarkan...
- Elkan Baggott Disuruh Kembali H-1 Timnas Indonesia vs Arab Saudi: STY Diganti, Lu Bakal Dipanggil
Pilihan
-
Emas Antam Terus Meroket, Hari Ini Seharga Rp1.498.000/Gram
-
Wakil Kepala Danantara Masih Rangkap Jabatan Dirut BUMN, Emang Boleh?
-
Media Arab: Gol Pertama Marselino Ferdinan Tidak Sah!
-
Hyundai All New Santa Fe Langsung Jadi Juara SUV Hybrid, Honda CR-V Minggir Dulu
-
Begini Tampang Sedih Pemain Arab Saudi usai Dipecundangi Timnas Indonesia
Terkini
-
Pencuri Gudang Diringkus Polisi di Kubu Raya, Korban Rugi hingga Rp 150 Juta
-
Polisi Grebek Kampung Beting, Amankan 101 Gram Sabu dan 27 Tablet Ekstasi
-
Disbunnak Kalbar Sebut Harga Karet Capai Rp30.000 per Kilogram
-
Lahan Sawit Jadi Peternakan Sapi, Program SISKA Tingkatkan Produktivitas Pertanian
-
2 Pendulang Emas Tewas Tertimbun Tanah di Perkebunan Sawit Kapuas Hulu