SuaraKalbar.id - Acara resepsi pernikahan biasanya menyuguhkan jamuan makan. Hidangan lezat pun menjadi buruan tamu saat kondangan.
Namun terkadang, menu yang dihidangkan tak sesuai ekspektasi para tamu. Seperti cerita viral kali ini.
Seorang pemilik akun Tiktok @pujikubep belum lama ini membagikan pengalamannya hadir di sebuah pesta pernikahan.
Ia membagikan video saat berada di tempat makan yang disediakan untuk tamu undangan. Saat itu, beberapa orang sibuk dengan piring di tangan masing-masing.
Puji mengaku dirinya sudah menahan lapar sedari tadi. Sebab, dia berangkat dari rumah sekira pukul 10.00 dan tiba di lokasi acara dua jam kemudian.
Karena saking laparnya, seusai menyalami pengantin dia bergegas ke tempat makan yang disediakan.
"Ceritanya aku tu ambil makan banyak banget," kata Puji.
Setelah mengantre bersama tamu undangan lain, dia pun memilih hidangan yang akan disantap.
Satu hidangan yang menarik perhatiannya yakni yang berbentuk irisan. Puji mengira itu daging sapi yang dicincang tebal, dia pun langsung mengambilnya.
Baca Juga: Daging Sapi Langka karena Pedagang Mogok, Pemprov DKI Siapkan 5 Tempat Ini
"Langsung auto ngiler, aku fikir tadi waktu ngantri ini tu daging sapi cincang," katanya.
Namun rupanya ekspektasi tak seindah kenyataan. Apa yang diambil puji ternyata bukan daging sapi.
Makanan itu adalah nangka cincang yang disayur asam manis. Wujudnya memang kecoklatan seperti daging.
Mengetahui hal ini, Puji pun hanya bisa meringis meratapi nasibnya. Dia yang menunjukkan makanannya hanya bisa memperlihatkan raut wajah kecewa meski tetap tersenyum.
Sontak cerita puji ini menyita perhatian warganet. Tak sedikit yang mengaku pernah mengalami nasib serupa.
"Wwkwkw pernah tuh kek gini isinya sayuran semua lah gue karnivora jadi auto makan dikit," kata Dany Rahma Simanjuntak.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
- 5 HP RAM 8 GB Paling Murah Cocok untuk Gamer dan Multitasking Berat
Pilihan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah mulai Rp 1 Jutaan, Cocok untuk Ojol!
-
Saham BBRI Dekati Level 4.000 Usai Rilis Laba Bersih Rp41,23 Triliun
-
Harga Emas Turun Tiga Hari Beruntun: Emas Jadi Cuma 2,3 Jutaan di Pegadaian
-
Indonesia Ngebut Kejar Tarif Nol Persen dari AS, Bidik Kelapa Sawit Hingga Karet!
-
Prabowo Turun Gunung Bereskan Polemik Utang Whoosh
Terkini
-
KUR BRI: Bukan Sekadar Pinjaman, Tapi Katalis Ekonomi Rakyat
-
5 Link ShopeePay Gratis Paling Dicari, Langsung Klaim Saldo Hingga Rp2,5 Juta!
-
ShopeePay Bagi-Bagi Rejeki Akhir Bulan, Pas Buat Kamu yang Dompetnya Lagi Tipis!
-
ShopeePay Bagi-Bagi Saldo Gratis, Nomor Kamu Termasuk yang Beruntung Hari Ini!
-
Buruan! 5 Link ShopeePay Bagi-Bagi Saldo Gratis, Klaim Sebelum Kehabisan