SuaraKalbar.id - Posko Crisis Center Sriwijaya Air SJ 182 di Bandara Supadio Pontianak resmi ditutup, Jumat (22/1/2021). Ini menyusul operasi pencarian korban Sriwijaya Air SJ 182 yang resmi dihentikan pada Kamis (21/1).
Meski posko Cirisis Center Sriwijaya Air SJ 182 ditutup, masih ada 4 orang korban asal Kalimantan Barat (Kalbar) yang belum teridentifikasi.
Petugas berompi oranye campur hijau terlihat sedang melepas tempelan kertas di kaca gedung Posko Crisis Center Sriwijaya Air SJ 182, Bandara Supadio Pontianak, Jumat sore.
Kertas yang dilepas ini, merupakan daftar nama-nama korban jatuhnya pesawat Sriwijaya Air dengan nomor penerbangan SJ182 di Kepulauan Seribu, Sabtu 9 Januari 2021 lalu.
Baca Juga: Operasi Pencarian Korban dan Puing Sriwijaya Air SJ 182 Dihentikan
Pelepasan kertas dari dinding kaca ini sebagai tanda ditutupnya Posko Crisis Center Sriwijaya Air SJ 182. Terlihat juga beberapa tim posko sedang mengemaskan peralatan mereka yang selama ini digunakan untuk operasi kemanusiaan tersebut.
"Secara resmi Posko Crisis Center Sriwijaya Air SJ 182 ini dinonaktifkan," kata Executive General Manager (EGM) PT Angkasa Pura II Kantor Cabang Bandara Internasional Supadio Pontianak, Eri Braliantoro di posko.
Ditutupnya posko dan dihentikannya operasi SAR ini, bukan berarti upaya identifikasi bagi korban yang belum teridentifikasi berakhir. Namun pihak Digital Visual Interface (DVI) Polri masih melanjutkan proses identifikasi body part yang ditemukan.
Pihak keluarga pun masih bisa mendapat perkembangan terkait identifikasi di Bidokkes Polda Kalbar, Jalan Ahmad Yani I.
"Berakhirnya posko ini, tim DVI tetap melayani pada jam kerja. Kalau ada informasi update dari DVI pusat, akan kami sampaikan. Posko kami ada di Biddokkes Polda Kalbar. Pelayanan sama seperti di crisis center," ujar Kasubdit Dokpol Biddokkes Polda Kalbar, AKBP drg Joseph Ginting.
Baca Juga: Pemakaman Pramugari Sriwijaya di Bali, Diiringi Tangis Haru
Ia mengatakan, hingga Jumat sore, total korban yang belum teridentifikasi ada 13 orang. Empat di antaranya adalah korban yang berasal dari Kalbar.
Berita Terkait
-
Pengacara Sebut Maria Lestari Tak Dapat Surat Panggilan dari KPK untuk Jadi Saksi Kasus Hasto
-
Maria Lestari Mangkir Lagi Saat Dipanggil untuk Kasus Hasto, KPK Akan Jemput Paksa?
-
Momen Timses Ria Norsan-Krisantus Kurniawan Nyanyi Lagu Kegagalan Cinta saat Cabut Nomor Urut Pilkada Kalbar
-
AHY Serahkan Dukungan Kepada Cagub-Cawagub Kalbar dan Maluku Utara
-
Injury Time Pendaftaran Pilkada 2024, Ini Kandidat Jagoan Demokrat di Kalbar dan Maluku Utara
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Bye-bye Ribet, BRImo Kini Bilingual, Atur Bahasa Makin Mudah
-
Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional Berkat Dukungan BRI
-
5 Makna Simbol-Simbol Paskah yang Jarang Diketahui
-
10 Film Paskah Terbaik untuk Menginspirasi Iman dan Harapan
-
DANA Kaget Spesial Hari Ini: Klaim Saldo Gratis Langsung Masuk Dompetmu!