SuaraKalbar.id - Ustadz Maaher At-Thuwailibi alias Soni Eranata meninggal dunia, pendakwah Gus Miftah turut berdukacita.
Melalui akun Instagram pribadinya, Gus Miftah menyampaikan ucapan belangsungkawa atas berpulangnya sang ustaz.
Pendiri Pondok Pesantren Ora Aji Sleman tersebut mendoakan Ustadz Maaher husnul khotimah.
"Saya ikut berbela sungkawa sedalam dalam nya atas meninggalnya Ustadz maheer, semoga husnul khotimah,” tulis Gus Miftah seperti dikutip SuaraKalbar.id.
Baca Juga: Jauh Sebelum Meninggal, Ustadz Maaher Pernah Mengerang Sakit Perut
Dia mengaku sebenarnya sudah lama ingin bertemu dengan Ustadz Maaher namun belum kesampaian karena beberapa alasan.
"Beberapa kali sebenarnya saya mengajukan ijin untuk bisa jenguk beliau di tahanan, tapi karena satu dan lain hal sampai hari ini belum bisa terlaksana," sambungnya.
Gus Miftah juga menegaskan dirinya tidak memiliki masalah pribadi dengan Ustadz Maaher, kendati sempat terlibat adu pendapat. Menurutnya, apa yang terjadi selama ini masih wajar.
"Saya tidak punya masalah pribadi dengan beliau, kalau toh sedikit terjadi adu argumen antara saya dengan beliau itu masih dalam batas kewajaran," ungkapnya.
Di akhir unggahannya, tokoh muda Nahdlatul Ulama mengaku merasa kehilangan sosok Ustadz Maaher.
Baca Juga: Ustadz Maaher Wafat, Gus Miftah Sampaikan Duka Mendalam
Sebagai penghormatan terakhir, Gus Miftah akan menggelar salat gaib bersama para santrinya dan mendoakan Ustadz Maaher.
"Saya sungguh merasa kehilangan atas meninggalnya beliau, insya Allah saya dan para santri Ponpes ora Aji akan sholat ghoib dan mendoakan beliau. Selamat jalan ustaz, semoga diampuni semua salah dan diterima semua amal ibadah. Alfatihah," pungkasnya.
Untuk diketahui, Ustadz Maaher meninggal dunia di Rutan Bareskrim Polri, Senin (8/2/2021) malam.
Ustadz Maaher meninggal karena sakit. Kabar tersebut disampaikan oleh eks Sektretaris Bantuan Hukum DPP Fornt Pembela Islam (FPI) Aziz Yanuar.
"Ustaz Maher meninggal dunia di Rutan Mabes Polri beberapa menit lalu, semoga husnul khotimah, dan semoga mendapatkan pahala syahid. Kami khawatir habaib dan ulama kami," kata Aziz saat dikonfirmasi, Senin (8/2/2021).
Rencananya, jenazah Ustadz Maaher akan dimakamkan di pondok pesantren milik Ustaz Yusuf Mansur yakni Daarul Qur'an di Kawasan Cipondoh, Tangerang, Banten, Selasa (9/2/2021).
Berita Terkait
-
Ngaku Tolak Tawaran Menteri dari Prabowo karena Ogah Potong Rambut, Gus Miftah Disindir Netizen: Munafik!
-
Respons Gus Kautsar Usai Gus Miftah Dilantik Jadi Utusan Khusus Presiden: Ada Harapan...
-
Gus Miftah Ditunjuk Jadi Utusan Khusus Kerukunan Beragama, Netizen: ke Istrinya Saja Kasar
-
Raffi Ahmad hingga Gus Miftah Dilantik Jadi Utusan Khusus Presiden, PDIP Ungkit Dokter Terawan yang Gagal
-
Adu Pesona Nagita Slavina Vs Istri Gus Miftah saat Pelantikan Suami, Mewah Mana?
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
-
Baru Sebulan Jadi Bos NETV, Manoj Punjabi Mengundurkan Diri
-
Harga Emas Antam Meroket! Naik Rp14.000 per Gram Hari Ini
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
Terkini
-
Dramatis! Lansia Hilang 3 Hari di Desa Pak Utan Bengkayang, Korban Ditemukan dalam Kondisi Lemas
-
Gempa Magnitudo 2,5 Guncang Kendawangan, Kabupaten Ketapang
-
Polda Kalbar Gerebek Kampung Beting, Ungkap Sarang Judi Online dan Pengguna Narkoba
-
BRI Fellowship Journalism 2025 Diapresiasi Dewan Pers
-
Kalbar Terima Hibah Rp1 Triliun dari Green Climate Fund untuk Pelestarian Hutan