SuaraKalbar.id - Penampakan Kartu Tanda Penduduk alias KTP milik seorang pemuda jadi perbincangan di kalangan warganet.
Bukan tanpa sebab, ada yang dianggap janggal di KTP pemuda tersebut, yakni bagian pas fotonya.
Sudah bukan hal baru penampakan nyeleneh foto KTP di media sosial. Salah satunya milik pemuda tersebut.
Foto KTP pria asal Malang ini diunggah akun Instagram @wawasankocak dan menjadi viral di Instagram pada Senin (8/2/2021) lalu.
Baca Juga: Chip KTP Elektronik, Sebenarnya Apa Fungsinya?
''Yes makan tuh seumur hidup'' tulis caption dalam unggahan @wawasankocak ini.
Terlihat dalam foto tersebut, seorang pria sedang memotret KTP miliknya. Tidak membutuhkan waktu lama, sekali melihat unggahan ini, bisa langsung mengetahui kejanggalan di KTP tersebut.
Jelas terlihat, foto di KTP pria ini justru dipasang terbalik. Cukup menimbulkan tanya, tidak dijelaskan dengan pasti mengenai penyebab foto KTP pria ini dipasang terbalik.
Seusai unggahan mengenai foto KTP pria asal Malang ini viral di Instagram, berbagai komentar lalu ditinggalkan oleh warganet.
Tak sedikit yang memberikan komentar kocak setelah melihat foto terbalik di KTP.
Baca Juga: Viral Aksi Bongkar e-KTP, Warganet: Kalau Isinya Wortel Namanya Risol
''Jimmy Izzat malang seumur hidup, udah bro nyerah aja'' ungkap @h_amz***.
''Hahaha kebalik nggak tuh mukanya hahaha nasib lu tong tong'' tulis @ali_m***.
''Kok bisa gitu weyy wkwk'' balas akun @prdnyd***.
''Malang sekali nasibmu nak, mana seumur hidup lagi'' komentar pemilik akun @yanuarra***.
Sebelumnya juga sempat viral foto KTP gadis tertawa lepas dan cowok merem seumur hidup. (Hitekno.com/Amilia Prisilia).
Berita Terkait
-
Segini Harga Boneka Upset Duck yang Dipamerkan Irish Bella dan Dua Anak Sambungnya
-
Viral Bocah SD Rela Tak Santap Menu Makan Siang Gratis Demi Ibunya, Alasan di Baliknya Bikin Mewek
-
Keaslian Jersey-nya Viral Dipertanyakan, Selebgram Ini Beri Balasan Menohok
-
Viral! Pengakuan Hasto Soal Jokowi dan Anies Picu Said Didu Serukan Tolak Calon Jokowi
-
Perputaran Uang Judol Capai Rp 900 T, Susi Pudjiastuti Prihatin
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Polda Kalbar Perketat Pengawasan Politik Uang Jelang Pilkada Serentak 2024
-
Golkar Kalbar Gelar Sayembara Tangkap Pelaku Politik Uang di Pilgub 2024
-
Kebakaran Hebat Melanda Pasar Melati di Kubu Raya, 8 Kios Hangus Terbakar
-
Kenapa Samsung S24 Ultra Mahal?
-
Kasus Korupsi BP2TD Mempawah Terus Berjalan, Polda Kalbar Pastikan Tidak Mandek