SuaraKalbar.id - Pesta perpisahan tak jarang membuat orang-orang sedih sekaligus bahagia melihat kerabat terdekat mereka memulai kehidupan baru. Beberapa orang bahkan kerap menggelar acara sederhana sembari makan dan juga minum
Misalnya seperti video pesta perpisahan yang diunggah oleh akun TikTok @jinaseong berikut ini. Wanita tersebut ternyata sedang menggelar acara pesta perpisahan dengan teman-temannya.
Tak hanya makanan, tersedia pula maekju alias bir di atas meja. Dari video yang diunggah, momen tersebut tampak diabadikan di restoran Korean BBQ.
Awalnya dalam video singkat tersebut, wanita ini membuat gelas yang tersusun rapih. Maekju atau bir tadi diletakkan di gelas yang berukuran besar hingga terisi penuh. Lalu ada sepasang sumpit tertata rapih di atas bagian gelas.
Sepasang sumpit itu ditata agar bisa menyanggah gelas yang lebih kecil. Setelah sumpit terpasang sempurna, gelas kecil diletakkan tepat di atasnya.
Wanita ini kemudian mengisi gelas kecil itu dengan soju, minuman beralkohol khas Korea Selatan. Setelah gelas terisi, ia tertawa dan melihat pelayan restoran sejenak.
Pelayan restoran mempersilakan dirinya untuk menikmati minumannya. Kemudian ia berhitung satu sampai tiga.
Di hitungan ketiga, tanpa disangka dirinya membenturkan kepala ke meja. Gelas kecil berisi soju pun jatuh ke dalam bir.
Ternyata dirinya ingin membuat somaek (campuran bir dan soju) dengan cara yang unik. Teman-temannya tertawa, orang-orang di belakang dirinya pun menonton aksi wanita ini.
Baca Juga: Jualan Buah Strawberry Lewat WhatsApp, Publik Malah Temukan Kejanggalan
Rupanya video ini menarik banyak perhatian warganet. Ribuan komentar memenuhi unggahan ini.
"Aku sama sekali nggak nyangka dia bakal membenturkan kepala," komentar seorang warganet.
Warganet lainnya juga turut berkomentar. "Kaget banget. Kok bisa kuat tahan malu ngebentur kepala begitu,"
Sementara itu, hingga Sabtu (13/3/2021), video wanita benturkan kepala usai minum bir ini telah viral dan sudah ditonton sebanyak lebih dari 5 juta kali di TikTok.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Dari Desa untuk Negeri: Wenny Hadirkan Layanan Keuangan Modern Lewat AgenBRILink Mulya Motor
-
BRI Perkuat Sektor Produktif UMKM dengan Penyaluran KUR
-
4 Pejabat KPU Karimun Ditetapkan Jadi Tersangka Korupsi Dana Hibah
-
Kepala Patung Soekarno di Indramayu Miring gegara Tertimpa Tenda
-
Pawai Cap Go Meh 2026 di Pontianak Digelar Setelah Salat Tarawih