SuaraKalbar.id - Sebelum memutuskan untuk makan di sebuah restoran, tidak sedikit orang-orang yang merasa lebih nyaman jika melakukan pengecekan harga menu terlebih dahulu. Namun lain halnya dengan yang dilakukan pasangan berikut ini.
Ya, pasangan ini mencoba untuk makan di sebuah restoran BBQ yang belum mereka ketahui. Mereka sama sekali tidak bertanya harga kepada pegawai restoran, melainkan langsung memesan beberapa menu.
Momen memesan makanan tanpa bertanya harga pada pegawai restoran ini dibagikan melalui akun TikTok @anakrt_2.
Pasangan ini awalnya terlihat santai saja melahap semua makanan yang dipesan.
Mereka menikmati makanan tanpa pusing dengan biaya yang dikeluarkan. Hingga akhirnya mereka selesai makan dan bergegas untuk melakukan pembayaran.
Rupanya, dua orang ini harus mengeluarkan uang cukup banyak atas makanan yang mereka pesan. Dalam sekali makan di restoran tersebut, mereka harus membayar Rp939 ribu.
Hal ini membuat keduanya terkejut. Mereka tak menyangka akan menghabiskan uang sebanyak itu dalam satu kali makan.
Untungnya, mereka bisa membayar tagihan tersebut dan tak harus mencuci piring. Meski demikian, wajah sang pria usai makan terlihat cukup pasrah.
Video ini pun menarik banyak perhatian warganet. Lebih dari seribu komentar memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: Mirip Ayana Jihye Moon, Paras Penjual Gethuk Cantik Ini Jadi Sorotan Publik
"Muka cowoknya sangat menyesali kayaknya," komentar seorang warganet.
Warganet lainnya juga turut berkomentar. "Untung gue ke mana-mana selalu cek di Zomato. Harga makanannya, harga paketnya, ulasan makanannya, jadi nggak malu-maluin banget lah ya," ujar warganet ini.
"Makan warteg kenyang seminggu itu astaga," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, kurang dari 24 jam, video pasangan makan di restoran tanpa tanya harga ini telah viral dan sudah ditonton sebanyak lebih dari 1 juta kali di TikTok.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
7 Lipstik Matte Tahan Lama: Pilihan Terbaik untuk Semua Warna Kulit dan Aktivitas Seharian
-
5 Pilihan Lipstik Terbaik Agar Tampilan Lebih Muda dan Elegan
-
Kue Batang Burok dan Tari Timang Banjar Resmi Jadi Warisan Budaya
-
Status Tersangka Curi Listrik dan Penyalahgunaan Bahan Peledak WN China Liu Xiaodong Tetap
-
Kenapa Parkir di Trotoar Masih Marak? Dishub Pontianak Gelar Razia Gabungan