SuaraKalbar.id - Pembangunan jalan provinsi di Bengkayang, Kalimantan Barat bakal dilanjutkan tahun ini.
Proyek yang dimaksud yakni jalan provinsi menuju Kecamatan Suti Semarang, Bengkayang sepanjang 40 km.
Hal itu disampaikan oleh Bupati Bengkayang Sebastianus Darwis yang meninjau lokasi, Selasa (14/4/2021).
"Natal nanti orang Suti sudah bisa bolak balik pakai mobil. Itu sudah disetujui, ruas jalan 40 kilometer tersebut kita pastikan selesai," ujarnya saat dihubungi Antara.
Adapun anggaran untuk pembangunan jalan tersebut untuk tahun ini mencapai Rp 6 miliar.
"Anggaran tersebut untuk membangun jembatan bailey dan termasuk penyelesaian jalan dari Desa Muhi sampai ke Suti Semarang yang sempat terhenti," terangnya.
Darwis juga memaparkan sejumlah jalan lain yang berstatus jalan provinsi akan dibangun namun tahun depan.
"Tahun depan jalan provinsi yang akan dibangun yakni jalan Singkawang - Bengkayang, Subah - Ledo - Sambas, Bengkayang - Suti Semarang, dan Serimbu Ngabang," pungkasnya.
Sementara itu, Camat Suti Semarang Rudi Hartono menyambut baik dan mendukung secara penuh rencana pemerintah tersebut. Ia berharap, pembangunan jalan tersebut akan dapat terealisasikan tahun ini.
Baca Juga: Pemilik Sanggar Tari Cabul di Bengkayang Terancam Hukuman Kebiri
Ia menyampaikan, ada 35 kilometer sudah dibangun berupa pembukaan badan jalan dan timbunan pilihan.
"Sisanya 15 kilometer sampai di Kantor Camat Suti Semarang. Rencana tahun ini pembukaan badan jalan lanjut setelah 35 kilometer yaitu Simpang Muhi Bersatu," ucapnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
7 Lipstik Matte Tahan Lama: Pilihan Terbaik untuk Semua Warna Kulit dan Aktivitas Seharian
-
5 Pilihan Lipstik Terbaik Agar Tampilan Lebih Muda dan Elegan
-
Kue Batang Burok dan Tari Timang Banjar Resmi Jadi Warisan Budaya
-
Status Tersangka Curi Listrik dan Penyalahgunaan Bahan Peledak WN China Liu Xiaodong Tetap
-
Kenapa Parkir di Trotoar Masih Marak? Dishub Pontianak Gelar Razia Gabungan