SuaraKalbar.id - Aksi menggelikan ditunjukkan seorang maling yang menggasak tas di rumah sakit. Belum lama melakukan pencurian, dia langsung dibuat menyesal.
Maling gasak tas dan kaget saat melihat isi tas curiannya. Dia memutuskan untuk mengembalikan barang tersebut.
Ini gara-gara isi tas yang dicuri bukan perhiasan, uang atau barang mewah lain melainkan vaksin COVID-19.
Menyadur dari World of Buzz, Rabu (27/4/2021), peristiwa tersebut terjadi Haryana, India belum lama ini.
Pada Kamis (22/4), seorang maling menggasak tas di rumah sakit Distrik Jind, Haryana. Namun setelah membawa kabur barang itu, dia berubah pikiran.
Sebabnya, tas tersebut berisi sekira 1.700 dosis vaksin Covid-19 yang terdiri 1.270 dosis Covishield dan 440 dosis Covaxin.
Si maling lalu memutuskan untuk mengembalikan tas curiannya. Dia masuk ke kafe yang berada di dekat rumah sakit dan berpura-pura mengirimkan paket makanan untuk mengembalikan tas itu.
Ia juga menyertakan surat berisi permohonan maaf dan penyesalan telah mencuri tas. Dia bilang, tak tahu kalau tas itu berisi vaksin COVID-19.
"Maaf, saya tidak tahu kalau itu obat untuk corona," tulis maling dalam suratnya.
Baca Juga: Mau Beli Racun, Pak Tani Ini Kaget Motornya di Sawah Raib Digondol Maling
Sayangnya, meski maling tersebut telah meminta maaf, kasus pencurian yang dilakukan tetap diusut polisi.
Kepala Polisi Distrik Jind, Rejender Singh menuturkan pihaknya sedang melakukan investigasi atas kasus pencurian vaksin COVID-19 tersebut. Polisi juga memburu pelaku.
"Pelaku tidak menyentuh vaksin lain, obat, uang, dan lain-lain di toko. Kemungkinan dia mau curi vaksin lain atau obat-obatan, jadinya mengembalikan apa yang ia curi ketika menyadari itu bukan yang ia cari,” tutur Rejender.
Untuk diketahui, India tengah dilanda krisis virus corona. Kasus di sana melonjak drastis. Namun di tengah krisis tersebut, terjadi kasus pencurian vaksin COVID-19.
Berita Terkait
Terpopuler
- 1 Detik Pascal Struijk Resmi Jadi WNI, Cetak Sejarah di Timnas Indonesia
- Pemain Arsenal Pilih Bela Timnas Indonesia Berkat Koneksi Ayahnya dengan Patrick Kluivert?
- Pelatih Belanda Dukung Timnas Indonesia ke Piala Dunia: Kluivert Boleh Ambil Semua Pemain Saya
- Setajam Moge R-Series, Aerox Minggir Dulu: Inikah Wujud Motor Bebek Yamaha MX King 155 Terbaru?
- Cara Membedakan Sepatu Original dan KW, Ini 7 Tanda yang Harus Diperiksa
Pilihan
-
Data Pribadi RI Diobral ke AS, Anak Buah Menko Airlangga: Data Komersil Saja!
-
Rafael Struick Mandul, Striker Lokal Bersinar Saat Dewa United Gilas Klub Malaysia
-
5 Rekomendasi HP Murah Chipset Snapdragon Kuat untuk Gaming, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
6 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED untuk Gaming, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Vietnam Ingin Jadi Tuan Rumah Piala Dunia, Tapi Warganya: Ekonomi Aja Sulit!
Terkini
-
BRI Peduli Bentuk Karakter Anak SD lewat Agroedukasi di Hari Anak Nasional
-
Jangan Sampai Nyesal! Disdukcapil Pontianak Ingatkan Bahaya Urus Dokumen Lewat Calo
-
Polda Kalbar Mendominasi Apresiasi Kreasi Polri: Kebanggaan Nasional dari Bumi Khatulistiwa
-
Kasus Pencabulan oleh ASN UPT Panti Sosial Kalbar, Ini Deretan Fakta yang Terungkap!
-
BRI Optimistis KDMP Jadi Motor Ekonomi Desa dalam Program Pemerintah