SuaraKalbar.id - Satu pasien positif Covid-19 di Kabupaten Sintang, Kalimantan Barat meninggal dunia. Pasien seorang lelaki ini meninggal di hadapan tenaga medis Rumah Sakit Umum Daerah atau RSUD Ade Mohammad Djoen Sintang.
"Pasien konfirmasi Covid-19 ini meninggal dunia tanggal 1 Mei 2021 di RSUD Ade M Djoen Sintang," kata Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Barat, Harisson, Minggu (2/5/2021).
Hasrisson menerangkan, pasien berusia 66 tahun. Sehari sebelumnya, pada 30 April 2021, pasien masuk ruang IGD RSUD Ade M Djoen. Saat itu, pasien mengeluh sesak dan badannya lemah.
"Setelah diperiksa, hasil PCR pasien positif. Komorbid pasien DM Type II. Pasien dinyatakan meninggal dunia tanggal 1 Mei 2021, pukul 15.44 WIB di hadapan tenaga medis di RSUD Ade M Djoen," jelas Harisson.
Baca Juga: Update Sabtu 1 Mei 2021: Jumlah Kasus Positif Covid-19 Mengalami Penurunan
Saat ini, kata dia, jenazah pasien sudah ditangani lebih lanjut. Penanganan jenazah sesuai protap Covid-19.
Sementara itu, hasil 472 sampel swab warga Kalimantan Barat yang diperiksa per 2 Mei 2021, terdapat konfirmasi kasus Covid-19 baru sebanyak 95 orang. Sembilan orang di antaranya dirawat di RS.
Penambahan kasus berdasarkan wilayah yakni Kota Pontianak 13 orang, Kabupaten Bengkayang 2 orang, Kayong Utara 3 orang, Mempawah 6 orang, Sambas 2 orang, Sekadau 54 orang dan Melawi 15 orang.
Di hari yang sama, konfirmasi sembuh mencapai 73 orang. Dengan demikian total kasus konfirmasi di Kalbar mencapai 7.931 orang, kasus sembuh 6.901 orang atau 87,01 persen. Sedangkan yang meninggal dunia mencapai 46 orang atau 0,58 persen.
Kontributor : Ocsya Ade CP
Baca Juga: Jumat 30 April: RSD Wisma Atlet Rawat 1.579 Pasien Positif Covid-19
Berita Terkait
-
Kabar Gembira! UMK Kalimantan Barat 2025 Dipastikan Naik: Tembus Rp 3,5 Juta?
-
Modal Cuma-Cuma dari Astra, Warga Gang Durian Bertahan Budidaya Ikan Nila Meski Tantangan Menghadang
-
Dimana Lokasi Kantor Desa Mirip Istana Garuda IKN? Publik Terbelah Gegara Desain Kepalanya
-
Kantor Bupati Mendadak jadi TPS, Pandawara Group Buka Suara soal Demo Kirim Sampah Warga Sintang, Apa Katanya?
-
Berubah jadi Velbak! Aksi Protes Warga Buang 4 Truk Sampah di Kantor Bupati Sintang Diacungi Jempol: Ini Baru Demo
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Kasus Korupsi BP2TD Mempawah Terus Berjalan, Polda Kalbar Pastikan Tidak Mandek
-
2 Kios di Sungai Kakap Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik
-
Ibu di Sambas Diduga Membunuh Bayi Baru Lahir, Kasus Terbongkar di Puskesmas
-
Bocah 6 Tahun Ditemukan Tewas di Parit Kubu Raya, Diduga Tenggelam Karena Tidak Bisa Berenang
-
Jual Pacar via MiChat, Pria di Singkawang Ditangkap Polisi