SuaraKalbar.id - Belum lama ini, publik dibuat riuh dengan aksi seorang emak-emak amuk kurir paket saat transaksi bayar di tempat alias COD.
Emak-emak itu memaki kurir karena merasa barang yang datang tak seusai dengan harapannya hingga videonya viral.
Dalam video yang beredar, wanita berpakaian kuning melontarkan kalimat kasar dan memaki kurir habis-habisan.
Dia ogah diminta tanggung jawab karena sudah membuka paket yang dipesan namun tak mau membayar.
Baca Juga: Demi Konten, Tiktokers Nekat Minum 5 Botol Sirup Tanpa Dicampur Air
Parahnya karena emosi, emak-emak tersebut sampai beberapa kali mengucapkan kata gob**k kepada sang kurir.
"Ini bukan karena packingnya hei, ini barangnya gak sesuai, gob**k. Tugas lo itu pulangin ke seller. Ini bukan packingnya yang rusak gob**k, buta lo lagi dirapihin tuh," teriak wanita itu dalam video.
"B**k, gob**k, tugas lu balikin barangnya ke sana (seller) bilang orangnya gak mau b**k, gob**k," kata emak-emak.
Setelah selesai membungkus kembali barang pesanannya, emak-emak itu melemparkannya begitu saja ke kurir.
Tak disangka viralnya video emak-emak itu berbuntut panjang setelah panen hujatan dari warganet.
Baca Juga: Viral! Mobil Honda Freed Diamuk Massa Usai Tabrak 8 Orang di Cakung
Seorang pengguna Facebook curhat kalau dirinya menjadi salah sasaran amukan warganet, karena dikira emak-emak dalam video.
Wanita yang pengguna akun Ririn Sundari itu sampai memberikan klarifikasi.
"Sehubungan dengan video ini, saya ingin mengklarifikasi bahwa orang di video ini bukan saya. Mohon dapat diperhatikan bahwa orang dalam video wajahnya berbeda dengan saya. Kemudian, rumahnya juga berbeda dengan rumah saya," tulisnya.
"Untuk oknum-oknum yang menyebarkan informasi salah bahwa saya terlibat dalam video ini dan sampai menyerang di post saya, mohon berhenti karena hal tersebut mencemarkan nama baik. Kemudian untuk warganet, mohon lebih bijak dalam mengambil tindakan, mohon jangan langsung percaya pada rumor," sambungnya.
Ririn mengaku bersedih tiba-tiba dibanjiri hujatan sehingga dia meminta publik untuk lebih bijak saat bermedia sosial.
Lebih lanjut, dia menegaskan tidak mengenal dan tidak ada sangkut pautnya dengan emak-emak yang ngamuk gegara COD.
"Sekali lagi saya mohon pengertiannya dan kebijaksanan teman-teman warganet terkait hal ini dan merujuk pada pihak yang memang bertanggungjawab, bukan pada saya yang tidak tahu menahu mengenai kasus tersebut," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Tom Lembong Trending Usai Praperadilan Ditolak: Netizen Bandingkan Kasus Ekspor Nikel
-
Pramono Anung Bakal 'Pin' Komentar Netizen dan Beri Hadiah, Sindir Ridwan Kamil?
-
Pria Ini Bikin Publik Salfok, Netizen: Resto Aman dari Vampir
-
Viral Tak Digubris Polisi, Pria yang Teriak-teriak di Gerbang Polsek Kelapa Gading Ternyata Keluarga Tersangka Narkoba
-
Viral Petugas Keamanan Mirip Marselino Ferdinan, Netizen: Disuruh Cetak Gol Malah Jadi Satpam!
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Kecelakaan Tragis di Jalan Trans Kalimantan: Seorang Pengendara Motor Tewas di Tempat
-
Aston Pontianak Ajak Masyarakat Meriahkan Pilkada Serentak dengan Promo Menarik dan Tantangan Kreatif
-
Banjir Kembali Rendam Desa Darit Landak, Ketinggian Air Capai 80 Centimeter
-
Ngeri! Ngaku Lihat Pria Lain di Kamar Istri, Suami di Kalbar Ngamuk Bacok 3 Orang
-
Dirut BRI Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities