SuaraKalbar.id - Pengumuman supermarket Giant tutup permanen disambut reaksi pembeli yang berburu diskon. Promo Giant secara besar-besaran terjadi di sejumlah gerai.
Di Giant Banjarbaru, pembeli berbondong-bondong belanja, Minggu (30/5/2021). Ada tulisan diskon dan obral terpampang di Giant Expres Banjarbaru, Kalimantan Selatan.
Namun salah satu pengunjung mengaku belum melihat adanya diskon di gerai tersebut. Harga barang dikatakannya masih normal.
"Belum dimulai diskonnya masih normal, belum ada potongan, seperti nugget masih harga normal, juga harga susu dan sabun masih,” kata Rifai kepada Kanalkalimantan.com (jaringan Suara.com).
Baca Juga: Gerai Jakcloth di Bekasi Lagi Diskon Gede Ditutup Paksa Polisi, Warganet Geram
Begitu juga dengan pengunjung lain, seperti Hj Lisnah yang juga merasakan hal sama.
"Minyak masih tinggi harganya, gula biasa saja harganya, yang lain masih mahal-mahal masih kaya biasa. Masih banyak yang survei harga," ujarnya.
Sejumlah warga pun tak langsung belanja di Giant Express Banjarbaru, mereka memilih untuk memantau harga.
Untuk diketahui, pengelola Giant, PT Hero Supermarket Tbk berencana menutup semua gerai Giant di Indonesia pada akhir Juli 2021 mendatang.
Penutupan Giant buntut dari kerugian yang tercatat sejak 2017 hingga kuartal 1 2021.
Baca Juga: Cegah PHK, Menaker Minta Manajemen Giant Buka Ruang Dialog dengan Pekerja
Setelah menutup Giant, PT Hero Supermarket Tbk (HERO) berencana akan fokus mengembangkan usaha ke ranah IKEA, Guardian, dan Hero Supermarket.
"Seperti bisnis mumpuni lainnya, kami terus beradaptasi terhadap dinamika pasar dan tren pelanggan yang terus berubah, termasuk menurunnya popularitas format hypermarket dalam beberapa tahun terakhir di Indonesia; sebuah tren yang juga terlihat di pasar global," kata Presiden Direktur Hero Supermarket Patrik Lindvall lewat keterangannya, Selasa (25/5/2021).
Perusahaan juga akan memastikan proses yang adil bagi seluruh mitra bisnis.
"Keputusan besar seperti ini tidaklah mudah, tetapi kami percaya keputusan ini perlu diambil untuk kepentingan jangka panjang PT Hero Supermarket Tbk. dan para karyawan kami yang berada di bawah naungan perusahaan," tandas Patrick.
Berita Terkait
-
Promo Spesial Hotel Indigo Bintan: Staycation Hemat Pakai Kartu BRI!
-
Promo Bioskop XXI: Beli 1 Tiket Deluxe Gratis 1, Khusus Nasabah BRI!
-
Stray Kids Rilis Album Jepang Bertajuk GIANT: Balasan Elegan Terhadap Hinaan HYBE?
-
Diskon Go Go Curry untuk Nasabah BRI, Cukup dengan Rp50.000 Saja
-
Tukar GoPay Coins Jadi Diskon! Begini Cara Menggunakannya
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Kecelakaan Tragis di Jalan Trans Kalimantan: Seorang Pengendara Motor Tewas di Tempat
-
Aston Pontianak Ajak Masyarakat Meriahkan Pilkada Serentak dengan Promo Menarik dan Tantangan Kreatif
-
Banjir Kembali Rendam Desa Darit Landak, Ketinggian Air Capai 80 Centimeter
-
Ngeri! Ngaku Lihat Pria Lain di Kamar Istri, Suami di Kalbar Ngamuk Bacok 3 Orang
-
Dirut BRI Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities