Scroll untuk membaca artikel
Husna Rahmayunita
Senin, 14 Juni 2021 | 14:21 WIB
Ilustrasi ojek online. (mobimoto.com)

SuaraKalbar.id - Seorang customer terharu usai memanfaatkan aplikasi ojek online (ojol). Curhatannya viral di media sosial.

Customer itu membagikan kisah lewat akun ginarsatria dan dibagikan ulang oleh ussfeeds, Selasa (14/6/2021).

Dalam postingan tersebut terlihat bidikan layar percakapan WhatsApp customer dan driver ojol.

Si driver mengirimkan foto tulisan di kertas hijau. Isinya dia mengaku tidak bisa membalas chat WA customer lewat tulisan  karena layar HP rusak tidak bisa buat mengetik pesan.

Baca Juga: Viral Pria Curiga Sikap Pacar Berubah, Datangi ke Rumah Ternyata Sudah Dijodohkan

Driver ojol memilih mengirim foto pesan tersebut supaya bisa mengabarkan kepada customer soal orderannya.

"Maaf kak HP saya rusak layarnya, jadi susah ngetik. Cuma bisa foto pesanannya sudah saya kirim. Terima kasih," tulis ojol.

Mendapat kiriman sedemikian rupa, customer seketika terharu. Ia tak tega hati membaca curhatan ojol yang HP-nya rusak.

CS pun mengunggah foto si driver ojol tadi dan memberikan rating bintang lima.

Pesan ojol bikin customer terharu. (Instagram/@ussfeeds)

Setali tiga uang, warganet yang menyimak postingan tersebut bersimpati dengan diver ojol. Tak sedikit yang ingin berdonasi untuk membelikan HP.

Baca Juga: Bukan Terima Amplop, Pengantin Ini Malah Bagikan Amplop di Hari Pernikahan

"Please...please temuin orangnya," kata @brwn***.

"Ayo donasi beliin HP baru," tulis @hapsa***.

"Semoga bapak Muh Tiar dapat rezeki biar bisa beli HP baru," timpal @_srsmn***.

Load More