SuaraKalbar.id - Kylie Jenner baru-baru ini bikin heboh karena membocorkan bahwa putri kecilnya, Stormi Webster, sedang mempersiapkan brand sendiri. Banyak orang merasa takjub, utamnya mengingat Stormi baru berumur tiga tahun.
Kabar itu disampaikan oleh Kylie Jenner dalam episode terbaru dokumenter "Inside Kylie Cosmetics" yang tayang di kanal YouTube pribadinya.
"Dia benar-benar meluncurkan merek rahasia segera yang telah kami kerjakan selama beberapa waktu," ungkap Kylie Jenner dilansir dari The Cut, Rabu (14/7/2021) kemarin.
"Namun pada akhirnya, aku harap ini semua akan segera selesai tepat waktu," lanjut pengusaha muda sekaligus sosialita dan bintang TV kenamaan Amerika Serikat tersebut.
Baca Juga: Travis Scott Bawa Tas Hermes Jumbo Rp1 Miliar, Warganet: Cukup Buat Nutup Aib
Kylie menyebut Stormi telah memiliki ruangan khusus di kantor Kylie Cosmetics. Menurutnya, sang putri biasa menyelesaikan segala urusannya di kantor tersebut.
Namun, tentu saja ruang kerja Stormi itu bukan seperti kantor orang dewasa. Itu bisa dibilang lebih mirip kamar bermain yang dilengkapi seluncuran dan beragam fasilitas hiburan lain.
"Dia punya kantornya sendiri di mana dia menyelesaikan semua bisnisnya,"tutur kekasih Travis Scott itu.
Belum diketahui pasti tentang nama brand milik Stormi yang disebutkan oleh Kylie dalam tayangan YouTube tersebut. Walau demikian, artikel di Page Six Style menuliskan ini mungkin terkait dengan brand Kylie Baby.
Kylie memang sempat membagikan unggahan di Instagram berisi foto Stormi yang menggemaskan di bak mandi. Mengiringi unggahan itu, Kylie menuliskan soal brand Kylie Baby.
Baca Juga: Viral Wajah Kylie Jenner 10 Tahun Lalu, Beda Banget!
Kylie diketahui telah mengajukan merek dagang Kylie Baby pada tahun 2020 untuk menjual beragam produk perawatan bayi yang meliputi pelembab, lotion, tas, kereta dorong, botol, hingga pakaian.
- 1
- 2
Berita Terkait
Terpopuler
- 8 Rekomendasi Mobil Bekas Murah Tipe MPV Mei 2025: 7-Seater Harga Mulai Rp30 Jutaan, Pajak Miring
- 3 Pihak Blak-blakan Beri Dukungan untuk Yuran Fernandes, Komdis PSSI Revisi Hukuman
- Rekomendasi 5 Mobil Bekas Murah Meriah untuk Ibu Muda yang Super Aktif! Mulai 65 Jutaan
- Olla Ramlan Resmi Umumkan Lepas Hijab: Pilihan Terbaik Bukan yang Bikin Kita Nyaman
- 10 Pemain Keturunan Bisa Dinaturalisasi Demi Timnas Indonesia Lolos Olimpiade 2028
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Semen Padang Imbang, Dua Degradasi Ditentukan di Pekan Terakhir!
-
Pantas Dipanggil ke Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Kirim Whatsapp Ini ke Ramadhan Sananta
-
BREAKING NEWS! Kaesang Pangarep Kirim Isyarat Tinggalkan Persis Solo
-
Danantara Mau Suntik Modal ke Garuda Indonesia yang 'Tergelincir' Rugi Rp1,2 Triliun
-
5 Pilihan HP Murah RAM Besar: Kamera 50 MP ke Atas, Baterai Tahan Lama
Terkini
-
Desa BRILiaN Hargobinangun Kelola Sampah Digital dan Pariwisata, UMKM Tumbuh Bersama BRI
-
SPMB 2025 Kota Pontianak, Ini Daftar Sekolah yang Buka Jalur Domisili untuk Siswa Luar Kota
-
Kalbar Akan Bentuk 2.038 Koperasi Merah Putih, Ini Syarat Untuk Jadi Anggota dan Raih Manfaatnya!
-
Pengundian Dilakukan Transparan, Para Pemenang Menerima Hadiah BRImo FSTVL 2024
-
Mengungkap Sejarah Suku Dayak, Dari Rumah Panjang Hingga Mitos Panglima Burung