SuaraKalbar.id - Belum lama ini heboh kabar keluarga Akidi Tio sumbang Rp 2 triliun untuk penanganan Covid-19. Termutakhir, fakta baru terkuak kalau donasi Akidi Tio tersebut diduga hoaks.
Heriyanti, anak Akidi Ti ditangkap polisi atas dugaan hoaks sumbangan tersebut. Padahal sebelumnya Heriyanti lah yang menyerahkan sumbangan itu secara simbolis ke pihak berwajib.
Heriyanti ditangkap jajaran Polda Sumatera Selatan, Rabu (2/8/2021). Ia pun digelandang ke Mapolda Sumsel untuk pemeriksaaan.
Heriyanti dijemput polisi lantaran uang Rp 2 triliun dijanjikan dipastikan tidak ada alias bohong.
Baca Juga: Pengakuan Dokter Akidi Tio, Hadi Darmawan: Tak Pernah Lihat Uang Rp 2 Triliun
Mengutip dari SuaraSumsel.id, Heriyanti berusaha menghindari awak media dengan terus berjalan cepat seraya menutupi wajahnya menggunakan tangan saat digiring masuk ke ruang Ditreskrimum Polda Sumsel.
Tidak hanya Heriyanti Polisi juga menjemput Prof Dr Hadi Darmawan yang sebelumnya disebut sebagai Dokter keluarga Akidi Tio.
Kepada Direktur Intelkam Polda Kombes Pol Ratno Kuncoro, Prof Dr Hadi Darmawan menyebut tak tahu wujud uang Rp 2 triliun yang mau disumbangkan.
"Prof Hadi tidak tau sama sekali dengan uang tersebut, bahkan tidak pernah melihat sama sekali," ujarnya.
"Kalau memang tidak ada dia sangat meminta maaf kepada masyarakat Indonesia, dan sangat setujuh jika Heriyanti bersalah dan di penjarakan.
Baca Juga: Menanti Sumbangan Akidi Tio Rp 2 Triliun, Fadli Zon: Kalau Bohong Bisa Dikenakan Pasal
Polisi masih engan enggan memberikan komentar lebih lanjut terkait penjemputan Heriyanti.
"Nanti saja ya," ujar Dir Ditreskrimum Polda Sumsel, Hisar Siallagan.
Hingga berita ini disusun, anak Akidi Tio dan dokter keluarga masih menjalani pemeriksaan.
Hotman Paris
Hotman Paris mempertanyakan benar atau tidak sumbangan Rp 2 triliun tersebut. Selain itu, dia juga menanyakan uangnya di mana.
Hotman bertanya, apakah sudah membaca tulisan Mantan Menteri BUMN, Dahlan Iskan yang menyebut uang donasi Rp 2 triliun masih tersimpan di bank Singapura.
"Mulai heboh di medsos? Mulai dipertanyakan benar ngak nyumbang 2T??Mana uangnya??Baca tulisan Pak Dahlan iskan mantan menteri BUMN? Dimana uangnya??, tulis ia.
Lalu, Hotman pun mempertanyakan apakah sumbangan tersebut hanya sebuah sebilan papan yang bertuliskan Rp 2 triliun. Menurut Hotman, publik masih menunggu.
"Apakah yg di sumbangkan hanya sebilah papan bertuliskan 2 T ?? Publik menunggu! Apa reaksi Dirjen Pajak? Kalau benar murah hati membantu rakyat apakah uang 2 t ini di lapor di SPT!?? Karena uang pajak demi Negara dan Rakyat!," sambungnya.
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Lucky Hakim Sebut Indramayu Daerah Termiskin & Bupatinya Terkaya di Jabar, Cek Faktanya
-
Emiten Makanan Cepat Saji KFC Gigit Jari, Kini "Jagonya" Rugi
-
Prabowo Hapus Utang UMKM, Bikin Rugi Bank?
-
Politisi Gerindra Usul TNI Jadi Petugas Haji, Segini Gajinya
-
Terkuak! Ini Sosok Striker Keturunan yang Segera Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Punya Darah Medan!
Terkini
-
BRI Fellowship Journalism 2025 Diapresiasi Dewan Pers
-
Kalbar Terima Hibah Rp1 Triliun dari Green Climate Fund untuk Pelestarian Hutan
-
Sutarmidji Sindir Pesaing di Debat Kedua Pilgub Kalbar, Tekankan Pentingnya Pahami Aturan Tata Kelola Pemerintahan
-
Viral Kakek 65 Tahun Dianiaya Gegara Sengketa Lahan di Kubu Raya
-
Skandal Manipulasi Nilai Guncang Pemilihan Ketua Jurusan di Untan