SuaraKalbar.id - Polres Sintang mengungkap penemuan tiga jenazah di kebun sawit blok 4 ZZAB, Desa Solam Raya, Kecamatan Sungai Tebelian, Kabupaten Sintang, Kalimantan Barat, Jumat (6/8/2021). Ketiganya korban pembunuhan.
Terduga pelaku berinisial RA yang juga merupakan warga Dusun Laman Natai, Desa Solam Raya. Lelaki 27 tahun ini diduga merupakan pembunuh ketiga korban.
Kapolres Sintang melalui Kasat Reskrim Polres Sintanh AKP Hoerrudin mengungkapkan, untuk saat ini tersangka beserta barang bukti sudah diamankan dan sedang dalam penyelidikan lebih lanjut.
"Dari hasil penyelidikan pelaku mengakui seluruh perbuatan yang dilakukannya lantaran dendam akibat dikatakan miskin serta beberapa kalimat hinaan lainnya," jelasnya kepada sejumlah wartawan.
Baca Juga: Emosi Telpon Tidak Diangkat, Duda Nekat Bacok Kepala Janda Hingga Tewas
Dari hasil interogasi, pelaku menyebutkan bahwa tindakannya dilakukan sendiri tanpa bantuan siapapun. Sehingga menjadikannya pelaku tunggal.
“Kasus ini masih kita dalami guna melihat apakah yang dilakukan oleh pelaku termasuk pembunuhan berencana atau tidak," jelas Hoerrudin.
Sebelumnya, warga setempat digemparkan dengan penemuan mayat Turyati pada Rabu, 4 Agustus 2021. Saat polisi melakukan pemeriksaan di lokasi, keesokan harinya ditemukan dua jenazah.
Yakni suaminya Sugiono dan Afsya Amila Putri, bocah berusia lima tahun yang merupakan cucu mereka. Adanya fakta ini membuat dugaan kuat bahwa ketiga jenazah adalah korban pembunuhan.
Tak membutuhkan waktu yang lama, pelaku dapat diciduk di salah satu tempat pada Kamis malam. Namun, saat ditangkap pelaku sempat melakukan perlawanan dan mencoba melarikan diri.
Baca Juga: Kabar Duka, Turyati Tewas Disayat-sayat, Mayat Dibuang di Kebun Sawit Solam Raya
"Terpaksa kami lumpuhkan dengan tembakan pada betisnya," tegas Hoerrudin.
Kontributor : Ocsya Ade CP
Berita Terkait
-
Sebelum Diperkosa dan Dibunuh, Jessica Sempat Ditawari Rp 200 Ribu Oleh Sopir Travel
-
Jessica Sollu Diperkosa Lalu Dibunuh Sopir Travel, Jasadnya Dibuang ke Jurang
-
Kecewa Tidak Lulus Ujian, Siswa di China Tikam Murid Lain: 8 Orang Tewas 17 Luka-luka
-
Menguak Sisi Gelap Masyarakat Elitis dalam Novel Ferris Wheel at Night
-
Anjing Setia Bantu Tangkap Pembunuh Pemiliknya di Texas
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
Terkini
-
Kasus Korupsi BP2TD Mempawah Terus Berjalan, Polda Kalbar Pastikan Tidak Mandek
-
2 Kios di Sungai Kakap Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik
-
Ibu di Sambas Diduga Membunuh Bayi Baru Lahir, Kasus Terbongkar di Puskesmas
-
Bocah 6 Tahun Ditemukan Tewas di Parit Kubu Raya, Diduga Tenggelam Karena Tidak Bisa Berenang
-
Jual Pacar via MiChat, Pria di Singkawang Ditangkap Polisi