SuaraKalbar.id - Potret penjual pete yang menjajakkan dagangannya di pinggir jalan menjadi viral. Penjual pete tersebut sudah lansia, namun tetap semangat mencari nafkah.
Kakek penjual pete berjualan di bawah pohon dan menunjukkan hal tak terduga saat dagangan diborong.
Itu terlihat lewat unggahan yang dibagikan oleh akun Instagram ivan_ttnt belum lama ini.
Tampak kakek penjual pete tengah menata dagangan di keranjang. Mobil Ivan lalu mendekati penjual tersebut.
Si kakek sempat terlihat kebingungan saat kamera menyorot dan Ivan turun memberikan satu kotak makanan.
Setelah berbincang, Ivan mengabarkan kalau usia kakek tersebut sudah 80 tahun. Kala itu ada 10 ikat pete yang dijual si kakek. Untuk satu ikat pete dihargai Rp 10 ribu.
"Umur beliau hampir 80 tahun tapi masih mau mencari rezeki buat bertahan hidup," kata Ivan.
Tak berselang lama, setelah melihat pete yang dijual, Ivan membelinya. Ia memborong dagangan kakek penjual pete dan memberikan uang Rp 1 juta.
Uang tersebut, kata Ivan, berasal dari seorang warganet di jagat maya dan dia memanfaatkannya untuk membeli sekaligus bersedekah ke penjual pete.
Baca Juga: Dramatis! Cewek Gandeng Pacar di Pernikahan Mantan, Beri Duit Segaban buat Pengantin
Saat disalami dan diberikan uang Rp 1 juta, kakek penjual pete terlihat keheranan. Dia terbengong dan berkata, "Kenapa banyak sekali (uangnya)".
"Dan saya sampaikan kalau ini adalah rezeki bapak berjualan hari ini." kata Ivan
Kakek penjual pete pun mengangguk dan mengucapkan terima kasih, meski masih dengan wajah tak percaya.
Ekspresi yang diperlihatkan kakek penjual pete membuat warganet tersentuh. Ada yang tak kuasa menahan kesedihan.
"Sedihnya," kata @anggi***.
"Pengen mewek kalau lihat ginian," tulis @hos***.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Realisasi Anggaran 2025 Hanya 81,59 Persen, Sekda Sintang Kecewa
-
Ketersediaan Lahan Makam Kian Terbatas, Ini yang Dilakukan Pemkot Pontianak
-
3 Skincare Wardah dengan Niacinamide Terbaik untuk Kulit Cerah dan Sehat
-
Kejagung Telah Periksa Mantan Bupati Konawe Utara soal Izin Tambang
-
Dishub Pontianak Siapkan Transportasi Massal BTS, Dilengkapi Teknologi ITS dan ADAS