SuaraKalbar.id - Sate kuah Pontianak, kuliner Nusantara dari Kalimantan Barat. Sate kuah khas Pontianak rekomendasi makanan enak.
Pontianak tak hanya dikenal dengan keunikan wisata dan budayanya. Ada beragam kuliner khas Pontianak yang bisa dijadikan pilihan.
Sate merupakan salah satu makanan khas Indonesia yang tak hanya menjadi kegemaran masyarakat lokal tetapi juga mancanegara.
Daging bakar dengan saus khusus ini memang memiliki rasa khas yang dapat menggugah selera makan anda. Makanan khas ini sangat mudah dijumpai dalam segala waktu, terutama dalam festival kuliner.
Baca Juga: Resep Bumbu Soto Ayam, Kuliner Lezat Khas Nusantara
Bahan utama untuk membuat sate adalah menggunakan daging baik daging ayam, kambing, sapi, ikan, hingga telur. Dengan penyajian khasnya dengan cara ditusuk dan dibakar di atas bara api.
Kalau sate umumnya dibakar, ada penyajian yang berbeda dengan sate di Pontianak. Pasalnya sate khas Pontianak ini memiliki kuah layaknya di kuah kuning, inilah yang menjadi keunikan dan daya tarik untuk mencoba sate kuah khas Pontianak.
Sate kuah Pontianak disebut juga dengan sate kuah rempah Pontianak. Makanan ini terbuat dari bahan dasar daging sapi pada umumnya atau juga daging lain sesuai dengan selera.
Daging mentah yang telah ditusuk kemudian dilumuri dengan bumbu rempah seperti air asam, gula merah, bawang putih, ketumbar, lada, garam, dan kecap, sehingga bumbu akan meresap ketika dibakar. Biasanya bumbu ini akan didiamkan semalaman agar rasa khasnya tercampur sempurna.
Setelah matang, sate kuah Pontianak disajikan dalam piring dilengkapi potongan lontong dan sedikit saus kacang, dan tentunya guyuran kuah kaldu dengan taburan bawang merah goreng, dan sedikit daun bawang.
Baca Juga: Aslinya Begini Konteks Pernyataan Presiden Jokowi Soal Bipang Ambawang
Bila berkunjung ke Pontianak, tak ada salahnya mencoba sate kuah Pontianak, kuliner khas Kota Khatulistiwa.
Kontributor : Kiki Oktaliani
Berita Terkait
-
Pedasnya Nendang, Icip Kuliner Cabe Ijo yang Bikin Ketagihan di Kota Jambi
-
Super Lengkap, Menjajal Menu di Angkasa Kopi Tiam Kota Jambi
-
Menyantap Pecel Lele Faza, Sambalnya Juara
-
Rumah Makan Padang Melisa, Kelezatan Tiada Tara di Kota Jambi
-
Menyantap Lezatnya Masakan Padang di Rumah Makan Ganto Sori Kuala Tungkal
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Kecelakaan Tragis di Jalan Trans Kalimantan: Seorang Pengendara Motor Tewas di Tempat
-
Aston Pontianak Ajak Masyarakat Meriahkan Pilkada Serentak dengan Promo Menarik dan Tantangan Kreatif
-
Banjir Kembali Rendam Desa Darit Landak, Ketinggian Air Capai 80 Centimeter
-
Ngeri! Ngaku Lihat Pria Lain di Kamar Istri, Suami di Kalbar Ngamuk Bacok 3 Orang
-
Dirut BRI Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities