SuaraKalbar.id - Viral pria tertawa lihat air laut hilang mendadak. Kelakuan si pria ditonton 27 jjta kali. Hingga netizen aneh, memperingati si pria waspada tsunami.
Video viral itu tergambar dalam video pria itu sedang liburan di pantai. Momen ini dibagikan oleh akun TikTok @fahmiahab. Hingga berita ini dipublikasikan, video tersebut bahkan sudah disaksikan 27 juta kali dan mendapatkan 2,8 juta tanda suka.
"Agaknya syok ya bund. #fyp," tulis akun cowok ini sebagai keterangan TikTok seperti dikutip Suara.com, Sabtu (18/9/2021).
Dalam video, cowok itu merekam ekspresi wajahnya yang terkejut.
Baca Juga: Viral Pria Kuliah S1 Usia 50-an Tahun, Target Lulus Umur 61 Tahun, Netizen Jadi Semangat
Ia syok namun justru tertawa cekikikan saat melihat pemandangan di depannya.
Pasalnya, cowok ini tidak melihat air laut sesampainya di pantai. Ia justru melihat hamparan pasir yang sangat luas.
Pemandangan itu membuatnya syok dan berteriak jika laut sudah hilang. Ia mengatakan hal itu dengan menggunakan logat kental Jawa Timur.
"Heh rek, laut e hilang rek. Heh ilang rek. Hilang iki rek," kata cowok itu sambil tertawa cekikikan.
Cowok ini kemudian terus maju ke depan mencari laut. Ia terdengar begitu geli saat datang ke pantai, namun tidak melihat air laut maupun ombak.
Baca Juga: Tanaman Hias Ini Dijual Seharga Rp 225 Juta, Bikin Warganet Shock
"Ini airnya ke mana? Airnya hilang," lanjutnya.
Karena begitu penasaran, cowok ini berniat maju sampai tengah laut yang tidak ada airnya. Ia lantas pamit dengan kawan-kawan yang masih tertinggal di belakang.
"Aku mau ke tengah-tengah. Heh rek, aku sudah di tengah-tengah laut rek. Tuh? Ini tengah-tengah laut," kata cowok itu masih terpana.
Cowok ini terus menunjukkan keterkejutannya saat berjalan ke tengah laut. Ia mengatakan biasanya di tempatnya berpijak sudah ada hiu.
Semakin kocak, cowok ini merekam sebuah batu karang yang berada di pasir tengah laut. Ia menyebut itu sebagai "Krusty Crab", atau nama tempat makan di film animasi Spongebob.
"Padahal di sini biasanya ada hiu gak sih? Heh ini bener-bener hilang hlo rek (lautnya). Hih nemu Krusty Crab," sambungnya heboh.
Reaksi cowok itu langsung ramai dikomentari warganet. Mereka menuliskan beragam komentar kocak sampai geli terhadap cowok itu.
Pasalnya, air laut tidak benar-benar hilang, melainkan hanya sedang surut. Warganet juga turut tegang jika air laut kembali pasang dan cowok itu hilang terkena ombak.
"Bisa-bisanya lu lihat air laut surut bahagia banget," komen warganet.
"Dia yang jalan ke tengah laut, gue yang deg-degan," aku warganet.
"Airnya balik lu yang hilang," celutuk warganet.
"Gue panik banget pas tiba-tiba dia lagi nengok ke belakang, terus tahu-tahu airnya dateng tinggi," tambah yang lain.
"Ngeri airnya balik woy," sahut warganet.
"Setahuku kalau air laut surut itu bisa terjadi tsunami gak sih?" tanya warganet.
"Gue ngebayangin lu seneng gitu, tiba-tiba jeber tsunami," pesan warganet.
"Awas tsunami anjir malah seneng-seneng," sahut lainnya.
Berita Terkait
-
Nissa Sabyan dan Ayus Menikah dengan Mahar 200 Ribu, Video Lawas 'Gelay' Viral Lagi
-
Berhubungan Erat di Masa Lalu, Ini Bukti Kedekatan Anies dan Pramono Anung
-
Rumah Rp 25 Juta Ini Menarik Perhatian Joko Anwar, Siap Berantem Sama Netizen
-
Viral Pengasuh Anak Diduga Lakukan Tindakan Asusila, Cium dan Susui Anak Majikan Tanpa lzin
-
Tanggapi Ucapan Seksis Ridwan Kamil Soal Janda, Susi Pudjiastuti: Saya Happy-happy Aja
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Kasus Korupsi BP2TD Mempawah Terus Berjalan, Polda Kalbar Pastikan Tidak Mandek
-
2 Kios di Sungai Kakap Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik
-
Ibu di Sambas Diduga Membunuh Bayi Baru Lahir, Kasus Terbongkar di Puskesmas
-
Bocah 6 Tahun Ditemukan Tewas di Parit Kubu Raya, Diduga Tenggelam Karena Tidak Bisa Berenang
-
Jual Pacar via MiChat, Pria di Singkawang Ditangkap Polisi