SuaraKalbar.id - Viral jalan baru dicor langsung diinjak-injak dan dilewati motor. Melihat video viral itu netizen langsung emosi dan mengutuk aksi injak-injak jalan baru dicor.
Video viral itu diunggah oleh akun Instagram @fakta.indo, Selasa (28/9/2021).
Tampak jalanan yang baru saja dicor diterjang dan dilewati begitu saja oleh para pengguna jalan.
Warga nekat melewati jalan raya yang baru dicor itu karena kondisi ruas jalan lain yang macet total.
Baca Juga: Viral Jalan Baru Dicor Diterjang Gegara Macet Parah, Aksi Para Pengendara Bikin Naik Darah
Warga yang tak sabar pun akhirnya menerobos lewat jalan yang baru dicor.
Dalam video itu dijelaskan bahwa jalan raya yang terletak di Balaraja, Kab. Tangerang tersebut baru saja dicor.
Pengecoran tersebut berakibat pada pemberlakuan buka tutup jalan di wilayah tersebut.
"Jalan di Balaraja, Kabupaten Tangerang sedang dicor. Awalnya sistem satu arah dan buka tutup melalui jalan beton sampingnya," bunyi keterangan dalam video tersebut, dikutip suara.com, Rabu (29/9/2021).
Karena banyaknya volumen kendaraan yang melintas di jalan yang hanya satu arah tersebut, para pengguna jalan nekat menerjang jalan yang baru dicor.
Baca Juga: Viral Pengantin Patuh Pamali Dilarang Bercermin saat Resepsi, Kaget Wajahnya Begini
Jalan tersebut pun tampak rusak karena hasil cor belum mengeras dengan sempurna saat dilewati oleh pengguna jalan.
"Sistem satu arah menimbulkan kemacetan parah terus ada yang nekat lewat jalan yang baru dicor, akhirnya semua kendaran pun ikut lewat jalan yang baru dicor tersebut hingga jalanan baru itu rusak parah, Selasa (28/9/2021) pagi," sambungnya.
Melihat video tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar.
Sebagian besar dari mereka kesal dengan sikap para pengendara dan juga pengguna jalan yang nekat menerjang jalan yang baru saja dicor hingga rusak.
"Gantian jalannya jelek nyalahin pemerintah," komentar salah seorang warganet.
"Jalanan rusak ngeluh, jalanan dibenerin dirusakin," sahut warganet lain.
Berita Terkait
-
KFC Jual Saham Anak Usaha ke Perusahaan Haji Isam Meski Dinilai "Tidak Wajar"
-
Viral Orang Ini Ditagih Janji Potong Alat Vital Karena Jordi Amat Gabung Persija
-
Pacu Jalur dan 5 Fakta Mistis yang Bikin Dunia Akademik Tercengang
-
Latar Belakang Istri Bupati Enrekang yang Viral Pelesiran di Markas Real Madrid
-
Bukan dari Gym, Ini Asal Tren Aura Farming Atlet Dunia dari Tradisi Pacu Jalur Riau
Terpopuler
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
- Moto G100 Pro Resmi Debut, HP Murah Motorola Ini Bawa Fitur Tangguh dan Baterai Jumbo
- 5 HP Harga Rp1 Jutaan RAM 8/256 GB Terbaik 2025: Spek Gahar, Ramah di Kantong
- 45 Kode Redeem FF Max Terbaru 4 Juli: Klaim Gloo Wall, Bundle Apik, dan Diamond
Pilihan
-
8 Pilihan Sepatu Gunung Hoka: Cengkeraman Lebih Kuat, Mendaki Aman dan Nyaman
-
Daftar 6 Sepatu Diadora Murah untuk Pria: Buat Lari Oke, Hang Out Juga Cocok
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Baterai Jumbo Terbaik Juli 2025, Lebih dari 5.000 mAh
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru Juli 2025, Multitasking Pasti Lancar!
-
Sekali klik! Link Live Streaming Piala Presiden 2025 Persib vs Port FC
Terkini
-
Jangan Sampai Telat! Ini Cara Bayar Pajak Online Pontianak via BCA
-
7 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta: Irit, Bandel, dan Mudah Perawatan!
-
Dari Area Head hingga Remodelling Mantri, BRI Siap Tancap Gas dengan BRIvolution Phase 1
-
Bangkitkan Teh Nusantara, Begini Kisah Sukses Sila Artisan Tea Menghadapi Gempuran Produk Impor
-
Kabar Baik untuk Para Guru dan Dosen di Kalbar, Untan Kini Buka Program S3 Pendidikan!