SuaraKalbar.id - Saat tengah memakai helm, tak sedikit orang akan mengeluh tatanan rambutnya berantakan. Hal tersebut membuat seseorang membutuhkan waktu yang lama untuk menata rambut.
Belum lama ini, seorang pria menjadi viral karena tatanan rambut yang unik. Bukan hanya gaya rambut uniknya saja, video pria tersebut saat memakai helm juga menjadi sorotan.
Video tersebut diunggah oleh akun @rabid_2003 di media sosial TikTok. Pria pemilik akun TikTok tersebut memang sudah sering memamerkan poni panjang miliknya.
Tidak hanya dibiarkan panjang, poni pria tersebut juga ditata menyamping. Pada salah satu video, pria ini menunjukkan penampilannya saat memakai helm.
Baca Juga: Bikin Heboh di IGD Gegara Ulah Pria Ini, Warganet: yang Sakit Auto Sembuh
Alih-alih memasukkan poni ke dalam helm agar tidak mengganggu pandangan, pria satu ini membiarkan poninya tetap menutupi mata.
Tidak hanya itu, pria ini berhasil menjaga poninya agar tetap terlihat rapi meski ia sedang memakai helm.
Melihat gaya rambut unik pria satu ini, tidak sedikit warganet yang dibuat gagal paham.
Meski begitu, video dirinya saat memakai helm dan tetap mempertahankan gaya rambut tersebut sudah ditonton hingga 8 juta kali.
Selain mengomentari bentuk poni, warganet juga khawatir karena jarak pandang pria tersebut menjadi terganggu.
Baca Juga: Viral Tutorial Pria Pakai Helm Ditonton 8 Juta Kali, Poni Badai Jadi Sorotan
"Kasihan yang pacaran sama dia dipandang sebelah mata," tulis salah satu komentar.
"Rambutnya kayak logo Nike anjir," tambah yang lain membandingkan.
"Rambutnya sampai bisa menutupi aib negara."
"Penyebab utama terjadi kecelakaan," imbuh warganet yang gagal paham melihat gayanya saat memakai helm.
"Panjang banget itu poni, itu mah kalau naik motor bukan nutup pandangan lagi, nutup nyawa malah," tulis komentar lain yang cemas.
Bukan hanya ditonton 8 juta kali, video pria dengan poni badai tersebut kini juga sudah disukai hingga 212 ribu kali serta mendapat hampir 30 ribu komentar.
(Amertiya Saraswati)
Berita Terkait
-
Helm Full Face Dilarang Dipakai saat Naik Motor? Ini Alasannya
-
Setahun Hadir di Indonesia, SMK Helmet Tipe Modular Ternyata Paling Diminati Para Bikers
-
Link Send The Song Aman? Ini Cara Bikin Pesan Lagu yang Viral di TikTok
-
Apa Itu Send The Song yang Viral di TikTok? Ini Cara Kirim Pesan Lagu yang Bikin Doi Baper!
-
Apa Itu Joget Sadbor yang Viral di TikTok? Heboh Goyang Dapat Puluhan Juta Per Bulan!
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Kenapa Samsung S24 Ultra Mahal?
-
Kasus Korupsi BP2TD Mempawah Terus Berjalan, Polda Kalbar Pastikan Tidak Mandek
-
2 Kios di Sungai Kakap Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik
-
Ibu di Sambas Diduga Membunuh Bayi Baru Lahir, Kasus Terbongkar di Puskesmas
-
Bocah 6 Tahun Ditemukan Tewas di Parit Kubu Raya, Diduga Tenggelam Karena Tidak Bisa Berenang