SuaraKalbar.id - Tak perlu menunggu kaya untuk bisa berbagi ke sesama, hal ini yang lantas dibuktikkan untuk pedagang sate keliling ini.
Momen menyentuh hati berhasil dibagikan oleh pemilik akun TikTok @putraxtvreal. Dalam unggahan tersebut, tampak kamera merekam dari kejauhan.
Seorang pemulung menghampiri wanita paruh baya yang tengah berjualan sate. Wanita itu tengah duduk di bawah pohon rindang untuk menunggu pembeli.
Pemulung itu kemudian bertanya apakah ia boleh meminta kecapnya atau tidak. Ibu tersebut tak keberatan dan bertanya pemulung itu makan apa.
Pemulung tersebut kemudian menjawab ingin makan nasi. Rupanya, pemulung ini diberi makanan oleh seseorang dan menyisihkan nasinya untuk dimakan kembali.
Karena tak punya uang, ia kemudian meminta sedikit kecap atau garam untuk dimakan bersama dengan nasi putih itu. Tanpa pikir panjang, ibu tersebut kemudian mengambil beberapa tusuk sate ayam kepada pemulung tersebut.
Pemulung ini sempat kaget dan tak menyangka akan diberi sate ayam untuk lauk makannya. Ibu itu kemudian beberapa kali mengatakan tak masalah dengan hal ini usai melihat wajah khawatir dari pemulung itu.
Si pemulung kemudian sangat berterima kasih. Mereka pun mengobrol sejenak hingga akhirnya pemulung tersebut menyantap nasi dan sate.
Video ini kemudian menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: Menara Masjid Tak Simetris, Warganet: Gatel Pingin Benerin
"Jangan menunggu kaya untuk berbuat baik. Walaupun kebaikanmu tak seberapa tapi sangat berarti buat mereka. Terharu banget lihatnya," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Orang yang nggak terlalu kaya sedekah karena mereka udah pernah ngalamin yang namanya susah nggak bisa makan. Semoga ibu ini selalu diberi rezeki oleh Tuhan," ujar warganet ini.
Sementara itu, hingga Kamis (14/10/2021), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 900 ribu kali di TikTok.
Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!
(Hiromi Kyuna)
Berita Terkait
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
Terkini
-
Toko Emas di Marau Ketapang Diduga Dibobol Maling, Kerugian Ditaksir Tembus Rp300 Juta Lebih
-
Waspada! Ini Kebiasaan-kebiasaan yang Dapat Picu Peningkatan Hormon Stres
-
Warga Aceh Tamiang Berjuang Pulihkan Usaha Pascabencana: Rasanya Berat Sekali
-
Info Salat Jumat 2 Januari 2025, Berikut Daftar Imam dan Khatib 20 Masjid di Mempawah
-
Lumpur Setinggi Lutut Pernah Tutup Jalan Aceh Tamiang, Kini Akses Medan-Aceh Kembali Normal