SuaraKalbar.id - Pemerintah terus kebut pelaksanaan program vaksinasi COVID-19 di seluruh daerah di Indonesia. Termasuk di Pontianak, Kalimantan Barat (Kalbar).
Pelaksanaan vaksinasi COVID-19 di Kota Pontianak Kalimantan Barat sudah menyentuh tingkat Rukun Tetangga (RT) seperti yang dilaksanakan di RT.04/RW08, Kelurahan Parit Mayor.
“Alhamdulillah kemudahan untuk vaksinasi COVID-19 sudah dirasakan masyarakat di mana kolaborasi dari Puskesmas, kelurahan dan RT hadir. Dengan itu warga tentu sangat dimudahkan karena pelaksanaan di tengah masyarakat,” ujar Ketua RT.04/RW08, Kelurahan Parit Mayor, Oyong Afrinal dikutip dari ANTARA, Sabtu (16/10/2021).
Ia menjelaskan dengan kemudahan dan berada di tengah masyarakat, vaksinasi kolaborasi RT.04/RW08, Kelurahan Parit Mayor disambut antusias oleh masyarakat dan bahkan stok vaksin kurang dari target.
“Kegiatan vaksin di RT.04/RW.08 telah melampaui target yg kita harapkan, di mana dari 84 dosis yang dibawa oleh Puskesamas habis diberikan kepada warga yang hadir untuk divaksin baik vaksin tahap 1 maupun tahap 2. Bahkan ada beberapa warga yang tidak dapat divaksin hari ini karena stok vaksinnya telah habis,” jelas dia.
Ia mengucapkan terima kasih atas dukungan Lurah Parit Mayor beserta staf, Kepala Puskesmas beserta Tim Vaksinasi RW dan RT lainnya, Babinsa dan Bhabinkamtibmas sehingga kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar.
Pada kesempatan itu, Camat Pontianak Timur, Ismail Muhammad yang didampingi Lurah Parit Mayor Erlin Agustiningsih mengapresiasi panitia dari RT04/RW08 dan peserta vaksin yang sudah antusias.
“Antusias warga dan RT dalam vaksinasi COVID-19 kami apresiasi. Kami mengajak semua masyarakat untuk vaksin baik di mana pun. Pasalnya vaksinasi penting dalam menekan wabah COVID-19 yang berlangsung. Pada sisi lainnya saat ini sudah vaksin menjadi syarat dalam beberapa hal,” kata dia.
Baca Juga: Catat! Wali Kota Semarang Targetkan Vaksinasi Dosis Kedua Tuntas Akhir 2021
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
BRI Proaktif Salurkan Bantuan dan Dukung Pemulihan Pascabencana di Cisarua
-
BRI Perkuat Kepemimpinan Masa Depan Lewat BRILiaN Future Leader Program 2026
-
Modus Pinjam Motor untuk Melayat, Pria Pontianak Berakhir Ditangkap, Hasilnya Buat Judi Online
-
Indonesia Peringkat Kedua Dunia Kasus TBC
-
Aceh Tengah Perpanjang Status Tanggap Darurat, Delapan Desa Masih Terisolir