SuaraKalbar.id - Kisruh pengusiran Maha Ratu Mahkota Kusuma Sari Nina Widiastuti saat penobatan Tanaya Ahmad sebagai Maha Ratu di Kesultanan Kadriah Pontianak masih berlanjut. Kali ini Sultan IX Kesultanan Kadriah Pontianak PYM Syarif Machmud Melvin Alkadrie mendatangi Polresta Pontianak, Kamis (4/11/2021).
Kehadiran Sultan Melvin untuk mendampingi tiga pengawalnya yang diperiksa sebagai saksi dalam laporan penganiayaan Maha Ratu Mas Mahkota Kusuma Sari Nina Widiastuti di Kesultanan Kadriah Pontianak, Minggu (31/10/2021) lalu.
Kasat Reskrim Polresta Pontianak AKP Indra Asrianto membenarkan Sultan Melvin hadir untuk mendampingi tiga pengawalnya yang diperiksa.
"Kami telah memanggil tiga orang saksi untuk diperiksa hari ini dalam rangka untuk penyelidikan," kata Indra ditemui di ruangannya.
Baca Juga: Pengusiran Ratu Nina, Diaspora Zuriat Alkadrie Pontianak Minta Para Ahli Waris Ambil Sikap
Ketiga orang terperiksa tersebut merupakan pengawal-pengawal Sultan Melvin yang diperintahkan untuk membawa Ratu Nina keluar dari istana. Sementara Sultan Melvin, belum dilakukan pemeriksaan keterangannya.
"Belum (diperiksa). Nanti kita jadwalkan. Kehadiran Sultan ke Polresta Pontianak hanya untuk mendampingi pengawalnya yang kita periksa," katanya.
Dengan demikian, total saksi yang telah diperiksa sampai hari ini berjumlah sembilan. Dari total tersebut, enam orang dari pihak pelapor, tiga di antaranya dari pihak kesultanan.
"Tiga orang yang diperiksa hari ini adalah orang yang ada dalam video viral tersebut," ujarnya.
Pemeriksaan terhadap tiga pengawal ini berlangsung tanpa hambatan selama lebih dari tiga jam. Tercatat ada 10 pertanyaan yang dicecar penyidik ke tiga pengawal Sultan Melvin.
Baca Juga: Ini Curhat Anak Sultan Pontianak yang Diusir; Semoga Abah Sadar, Pelakor Dapat Hidayah
"Mereka kooperatif. Apa yang dialami dan apa yang terjadi sudah dituangkan dalam berita acara pemeriksaan," kata Indra.
Dikatakan Indra, jika ada hal yang kurang dalam pemeriksaan ini, pihaknya akan melakukan pemanggilan kembali.
"Kita bisa periksa lagi untuk kepentingan proses penyelidikan," tuturnya.
Sementara itu, Sultan Melvin masih enggan berkomentar. Bahkan, Sultan Melvin melalui Kasat Reskrim menyampaikan pesan ke seluruh awak media yang menunggunya, tidak akan berkomentar terkait kejadian yang viral ini.
Rencananya, dalam waktu dekat Sultan Melvin akan memberikan jawaban dan tanggapan dari semua pertanyaan.
Sedangkan, kabar terbaru dari Ratu Nina saat ini disebutkan sudah keluar dari rumah sakit. Kekinian, Ratu Nina sudah di rumahnya untuk menjalani pemulihan psikis dan bekas memar penyeretan pengusiran dari istana saat penobatan Tanaya Ahmad sebagai ratu baru.
"Umi sudah di rumah. Kemarin malam keluar rumah sakit," kata anak sulung Ratu Nina dan Sultan Melvin, Syarifah Elvina Febriana Alkadrie kepada Suara.com, Kamis (4/11/2021) siang.
Kontributor : Ocsya Ade CP
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
2 Pendulang Emas Tewas Tertimbun Tanah di Perkebunan Sawit Kapuas Hulu
-
Gagal Beraksi! 2 Pengedar Diciduk di Kubu Raya
-
Tragis! Pejalan Kaki Tewas Tertabrak Motor di Adisucipto Kubu Raya
-
Gara-Gara Lupa Kunci Stang, Mio GT Raib Digondol Maling di Kubu Raya
-
8 Pesona Tarian Khas Kalimantan Barat: Sebuah Perjalanan Menuju Jiwa Borneo