SuaraKalbar.id - Jais (52 tahun ) Warga Desa Tumiang, Kecamatan Samalantan Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat (Kalbar) Jais (52) bercerita, bagaimana angin puting beliung melanda desanya pada Jumat (1/4/2022).
Meski kejadian ini tidak menyebabkan korban jiwa, namun 2 buah rumah mengalami rusak berat dan 6 rumah rusak sedang serta 2 rumah lainnya rusak ringan.
”Angin sangat kuat dan disertai hujan besar,” ujar Jais, melansir suarakalbar.co.id, jaringan suara.com, Sabtu (2/4/2022).
Akibat kejadian itu, Jais bersama warga lainnya melakukan evakuasi terhadap masyarakat yang terdampak dan melakukan perbaikan terhadap rumah yang rusak dengan peralatan seadanya.
”Pemilik rumah juga mengungsi ditempat kerabat dan tetangga terdekat,” tambah Jais.
Menurutnya, kejadian ini telah dilaporkan kepada pihak Desa, Kecamatan dan juga Pemerintah Kabupaten Bengkayang.
Selanjutnya, Pemerintah Desa akan membuat laporan secara tertulis kepada pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah atau BPBD Kabupaten Bengkayang.
“Jadi kami mohon kepada Pemerintah untuk segera membantu korban terutama yang sudah tidak punya tempat tinggal karena rumahnya rusak berat dan tidak bisa ditempati,” harapnya.
Menanggapi hal itu, Kepala BPBD Kabupaten Bengkayang S.Bowo Leksono di konfirmasi Sabtu (2/4/2022) membenarkan kejadian puting beliung di dusun Sasak desa Tumiang Kecamatan Samalantan.
Baca Juga: Banjir Melanda Tolitoli, 10 Rumah Warga Hanyut Bersama Isinya
”Sejak kemarin kami sudah mendapatkan informasi langsung dari warga, dan beberapa tim sudah turun dilapangan,” terangnya.
Hari ini, kata Bowo, pihaknya bersama beberapa tim kembali ke Desa Tumiang, dan Camat Samalantan untuk mendata kerusakan dan berapa kerugian yang dialami warga.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Surabaya Heboh! Consumer BRI Expo Tawarkan KPR Super Ringan
-
Dukung Akses Keuangan Merata, BRI Andalkan 1 Juta AgenBRILink dengan Transaksi Rp1.145 Triliun
-
Hadir di Medan, Regional Treasury Team BRI Tawarkan Solusi Keuangan Lengkap bagi Dunia Usaha
-
Hari Sungai Sedunia, BRI Satukan Generasi Muda Jaga Sungai Jaga Kehidupan
-
BRImo Naik Daun! 43,9 Juta Pengguna Nikmati Layanan Digital BRI