SuaraKalbar.id - Jembatan Gantung di Desa Nanga Menunuk, Kabupaten Melawi,Kalimantan Barat, Roboh pada Minggu(24/04/2022). Akibat insiden itu, akses menuju Dusun Kederas Damai dan Dusun Menunuk terputus.
Bahkan salah seorang warga menjadi korban nyaris jatuh bersama kendaraannya saat melintas di jembatan tersebut.
seorang warga bernama Jajang, yang tengah melintas di jembatan tersebut jatuh ke sungai. Kejadian itu dibenarkan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Melawi Gusti Syafarudin.
Gusti Syafarudin mengatakan, robohnya jembatan diperkirakan terjadi sekitar sore kemarin. Saat itu, Jajang dengan sepeda motornya membawa keranjang berisikan kelapa. secara mendadak jembatan tersebut terputus hingga Jajang jatuh ke sungai bersama kendarannya.
“Korban tidak apa-apa, hanya saja saat di tengah jembatan, tiang penyangga seling jembatan patah dan roboh. Sehingga korban bersama jembatan jatuh ke sungai,tapi ditolong masyarakat disana,” katanya saat dikonfirmasi suara.com, Senin (25/04/2022).
Jembatan gantung itu, lanjut Gusti dibangun pada tahun 2013 dan merupakan akses penghubung Dusun Menunuk menuju Dusun Kederas Damai.
"Itu penghubung dua dusun, jadi pembangunannya sejak dari 2013 sampai sekarang, dan juga itu faktor usia juga,"lanjutnya.
Hingga kini pihak terkait telah memantau situasi jembatan tersebut.
"Tadi dari tim PU dan BPBD sudah melakukan peninjauan ke lapangan,"ujarnya.
Baca Juga: Erupsi Gunung Anak Krakatau Dipastikan Tak Ganggu Penyeberangan Merak-Bakauheni, Ini Penjelasannya
Peristiwa robohnya jembatan tersebut terjadi bukan kali pertama ini saja di Kabupaten Melawi. Gusti menyebut, beberapa jembatan yang ada di daerah itu sudah sering ambruk dan putus. Sebab faktor utamanya jembatan sudah termakan usia.
"Kalau di Melawi sudah sering , sudah tua tua juga jembatannya,"pungkasnya.
Kontributor: Diko Eno
Berita Terkait
-
Erupsi Gunung Anak Krakatau Dipastikan Tak Ganggu Penyeberangan Merak-Bakauheni, Ini Penjelasannya
-
Dapatkan Like Lebih dari 24 Ribu, Warteg yang Satu Ini Buat Inovasi Antar Pesanan ke Seberang Sungai Pakai Katrol
-
Info Mudik Lebaran 2022 Pelabuhan Merak, Terminal Pakupatan Serang, Hingga Syarat Mudik Naik Kereta Api
-
Daftar Tarif Penyeberangan Merak-Bakauheni 25 April 2022, Pemudik Wajib Tahu!
-
Cari Cucunya yang Hanyut di Sungai, Seorang Kakek Tersesat di Kebun Tebu, Kondisinya Lemas
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
BRI Proaktif Salurkan Bantuan dan Dukung Pemulihan Pascabencana di Cisarua
-
BRI Perkuat Kepemimpinan Masa Depan Lewat BRILiaN Future Leader Program 2026
-
Modus Pinjam Motor untuk Melayat, Pria Pontianak Berakhir Ditangkap, Hasilnya Buat Judi Online
-
Indonesia Peringkat Kedua Dunia Kasus TBC
-
Aceh Tengah Perpanjang Status Tanggap Darurat, Delapan Desa Masih Terisolir