SuaraKalbar.id - Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto memanfaatkan momen Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah, Rabu, untuk melakukan safari silaturahmi dan berziarah.
Salah satu tujuan silaturrahmi Prabowo Subianto ketika berada di Jawa Timur adalah Pondok Pesantren Tebuireng yang berada di Kabupaten Jombang.
Selain untuk bersilaturahmi, Prabowo Subianto juga berziarah ke makam Presiden ke-4 RI K.H. Abdurrahman Wahid (Gus Dur).\
"Saya memang sudah sering datang ke sini, (saya) merasa dekat dengan keluarga besar Tebuireng; dan saat libur ini saya keliling silaturahmi Lebaran dengan sahabat-sahabat lama saya. Pembahasannya ringan-ringan saja, melepas rasa kangen ya," ungkap Prabowo saat di Jombang, Rabu.
Baca Juga: Prabowo Sambangi Pesantren Tebuireng Jombang
Setibanya di Pesantren Tebuireng, dia disambut pengasuh Pondok Pesantren Tebuireng K.H. Abdul Hakim Mahfudz atau Gus Kikin.
Didampingi langsung oleh Gus Kikin, Menteri Pertahanan itu masuk ke dalam Ndalem Kasepuhan atau rumah pengasuh Pesantren Tebuireng dan keduanya cukup lama berada di dalam rumah tersebut sekitar dua jam.
Namun, Prabowo enggan menjelaskan apa yang dilakukannya di dalam Ndalem Kasepuhan dengan lebih gamblang.
Sementara itu, Gus Kikin mengungkapkan Prabowo memiliki hubungan dengan Tebuireng sudah lama. Ibu dari Prabowo kenal dekat dengan ibu dari Gus Dur, kemudian Prabowo juga mengenal dekat almarhum K.H. Yusuf Hasyim.
"Beliau juga sudah berkali-kali mengunjungi Pesantren Tebuireng," ungkap Gus Kikin.
Baca Juga: Prabowo Kunjungi Megawati saat Lebaran, Pengamat Idikasikan Prabowo-Puan di Pilpres 2024
Dalam kesempatan tersebut, Prabowo juga menyempatkan berziarah ke makam Gus Dur, yang lokasinya berada di area pesantren. Di makam itu, juga terdapat makam tokoh nasional yang merupakan kakek, ayah, dan adik Gus Dur, yaitu K.H. Hasyim Asy'ari, K.H. Wahid Hasyim, dan K.H. Sholahudin Wahid.
Selanjutnya, Prabowo bersama rombongan bergeser ke Pondok Pesantren Bahrul Ulum, Tambakberas, Jombang. Selain bersilaturahmi dengan pengasuh pondok, Prabowo juga berziarah ke makam pendiri Nahdlatul Ulama (NU) K.H. Abdul Wahab Hasbullah.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain K.H. Irfan Yusuf serta sejumlah kader Partai Gerindra. Antara
Berita Terkait
-
Presiden Prabowo Telah Tandatangan Kepres, Rabu 27 November Resmi Ditetapkan Hari Libur Nasional
-
Bongkar Sifat Menyebalkan Kucing ke Wakil PM Inggris, Prabowo 'Gosipin' Bobby Kertanegara?
-
PPN Bakal Naik 12 Persen, Netizen Singgung Janji Prabowo Tak Ada Kenaikan Pajak Jika Jadi Presiden
-
Curigai Prabowo Lolos Sanksi Bawaslu soal Dukungan ke Ahmad Luthfi, Fedi Nuril Colek Pakar: Hari Minggu Presiden Libur?
-
Johanis Tanak Jadi Pimpinan KPK Petahana, IM57+ Sebut DPR Masih Pilih Orang Bermasalah
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Kasus Korupsi BP2TD Mempawah Terus Berjalan, Polda Kalbar Pastikan Tidak Mandek
-
2 Kios di Sungai Kakap Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik
-
Ibu di Sambas Diduga Membunuh Bayi Baru Lahir, Kasus Terbongkar di Puskesmas
-
Bocah 6 Tahun Ditemukan Tewas di Parit Kubu Raya, Diduga Tenggelam Karena Tidak Bisa Berenang
-
Jual Pacar via MiChat, Pria di Singkawang Ditangkap Polisi